Meramal Bola

Penulis

Minggu, 11 Juli 2010 00:29 WIB

Putu Setia

Saya sedang mendampingi Romo Imam tatkala dua orang yang mengaku bandar judi datang meminta ramalan. Saya tahu, Romo tak begitu sreg dengan tamunya, apalagi permintaannya yang aneh. "Tolonglah Romo, saya sudah banyak rugi. Malam ini hari terakhir, siapa yang menurut Romo menang, Belanda atau Spanyol?"

"Menerka-nerka sesuatu yang belum terjadi bertentangan dengan agama. Itu mendahului apa yang direncanakan Tuhan. Saya bukan peramal," kata Romo.

"Ah, Romo..." salah seorang merengek. "Sudah tersiar kabar Romo meramal dengan jitu ketika Spanyol mengalahkan Jerman. Bahkan skor 1-0 untuk Spanyol termasuk yang Romo ramalkan lewat Facebook itu."

"Status di Facebook itu kan guyonan. Hanya kebetulan saja, tak ada ilmu ramal apa pun yang dipakai," jawab Romo. Bandar judi tak kalah merengek, "Tapi para penjudi berkata, mustahil seorang pendeta mau bercanda, apalagi candanya menebak skor pemenang. Pendeta di mana-mana dekat dengan Tuhan, siapa tahu Tuhan memang bermurah hati membisiki suatu rencana yang belum dikerjakan-Nya. Tolonglah Romo, tak usah pakai skor, Belanda atau Spanyol?"

Advertising
Advertising

Romo mulai mangkel. "Pendeta juga manusia, kenapa tak boleh bercanda? Sudahlah, kan ada Paul Si Gurita di akuarium Sea Life Oberhausen. Siapa yang menang menurut Paul?"

"Spanyol lagi," sahut seorang bandar dengan cepat. Bandar yang satu menimpali, "Burung kakaktua yang bernama Mani, milik seorang peramal tersohor, menyebut Belanda yang menang. Kan, kami jadi bingung?"

"Binatang pun mengadu domba manusia. Salahnya, kenapa kita lebih percaya sama binatang. Katanya manusia lebih mulia. Lalu bagaimana peramal kita menyebutkan siapa yang juara kali ini? Kan ada itu, Dedy... siapa ya, namanya sulit, Romo hanya ingat Dedy saja."

"Saya tahu siapa yang Romo maksud," kata bandar judi. "Tapi dia pesulap, bukan peramal. Dia memang meramalkan siapa yang juara di Afrika Selatan dengan memasukkan kertas yang katanya berisi nama pemenang dalam sebuah kotak. Tapi tak seorang pun diperbolehkan tahu apa isi kertas itu, karena baru dibuka setelah pertandingan selesai, hanya untuk membuktikan kebenaran ramalan. Anak kecil pun tahu kalau itu permainan sulap. Di buku sulap itu tergolong teknik selip-menyelipkan benda atau kertas. Lagi pula ramalan itu tak berarti apa-apa, hanya orang bodoh yang kagum."

Romo menggeleng-gelengkan kepala. "Kalian dasar penjudi, bertaruh berdasar ramalan. Sepak bola permainan modern, adu keterampilan individu, keselarasan tim, strategi pelatih, dukungan suporter atau pemerintah untuk lebih percaya diri, lalu keberuntungan. Kalau PSSI main dengan Belanda atau Spanyol, tak usah diramal siapa yang menang. Tetapi, jika para juara bertemu, kemenangan ditentukan oleh banyak faktor. Saking banyaknya, orang sulit mengatakan, lalu disebut singkat saja: bola itu bundar. Sudahlah, kalau tetap mau syirik-syirikan dan percaya klenik, di sana ada makam, pejamkan mata, bayangkan siapa yang menang, itulah yang menang."

Dua bandar judi itu pun pergi. Setengah jam berselang, seorang anak gembala melapor, "Romo, ada orang masuk makam, mulutnya komat-lamit, matanya terpejam."

Karena Romo diam, saya yang bicara, "Biarkan saja, dia penggemar sepak bola, tapi salah langkah--seperti kebanyakan orang kita. Bukannya belajar dari Afrika bagaimana mengelola pertandingan tingkat dunia atau membuat sepak bola di sini bergairah, tapi meramaikan judi. Ya, hanya baru segitu kemampuan kita: nonton bareng, berkomentar bak pelatih piawai, bikin kuis, bertaruh, memburu ramalan."

Berita terkait

Penggemar Rasakan Emosi di Lagu Diana Krall

10 menit lalu

Penggemar Rasakan Emosi di Lagu Diana Krall

Penggemar Diana Krall kagum dengan penampilan penyanyi Kanada itu di konser Solo bertajuk Diana Krall Live in Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

43 menit lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Penting Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis 9 Mei

1 jam lalu

3 Fakta Penting Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis 9 Mei

Simak tiga fakta penting laga timnas U-23 Indonesia vs Guinea di playoff Olimpiade Paris 2024, salah satunya pertandingan digelar tertutup.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

1 jam lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

2 jam lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Fansign Day6 di Jakarta Selama 2 Jam Dipenuhi Ratusan My Day Beruntung

2 jam lalu

Fansign Day6 di Jakarta Selama 2 Jam Dipenuhi Ratusan My Day Beruntung

Dihadiri oleh Sungjin, Wonpil, Dowoon, dan Young K, acara fansign Day6 di Jakarta diadakan sehari sebelum Saranghaeyo Indonesia 2024.

Baca Selengkapnya

Film Horor Psikologis Possession: Kerasukan Tayang 8 Mei, Produser Berharap Dapat Jadi Bahan Diskusi

3 jam lalu

Film Horor Psikologis Possession: Kerasukan Tayang 8 Mei, Produser Berharap Dapat Jadi Bahan Diskusi

Possession: Kerasukan memakai atribut horor Indonesia, yaitu pocong yang dipresentasikan bantal-guling lantaran dekat dengan keseharian masyarakat.

Baca Selengkapnya

Tak Kebal Aturan Ganjil-Genap, Apa itu Pelat Khusus ZZ?

3 jam lalu

Tak Kebal Aturan Ganjil-Genap, Apa itu Pelat Khusus ZZ?

Apa itu pelat khusus ZZ yang disebut tak kebal aturan ganjil-genap di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Benarkah Belahan Jiwa Sudah Terdeteksi dari Pandangan Pertama?

3 jam lalu

Benarkah Belahan Jiwa Sudah Terdeteksi dari Pandangan Pertama?

Jika sudah menjalin hubungan dengan seseorang dan sangat ingin tahu apakah dia adalah belahan jiwa, berikut beberapa tandanya.

Baca Selengkapnya

Solo Great Sale 2024 Diharap Menjadi Sarana UMKM Memasarkan Produk

3 jam lalu

Solo Great Sale 2024 Diharap Menjadi Sarana UMKM Memasarkan Produk

Solo Great Sale 2024 (SGS 2024) diharapkan menjadi sarana para pelaku UMKM memasarkan produknya.

Baca Selengkapnya