Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gary Oldman dalam Tubuh Churchill

image-profil

Oleh

image-gnews
Darkest Hour. rogerebert.com
Darkest Hour. rogerebert.com
Iklan

We Shall Never Surrender”

Kalimat yang kini menjadi sebuah kalimat historis  yang membakar para anak-anak muda yang bergabung dengan Inggris melawan Nazi Jerman. Saat itu, tentu saja mereka tak tahu Nazi akan menemukan nasib buruknya. Pasukan militan yang mengerikan itu sudah mengalahkan  negara-negara penting di Eropa. Belgia sudah rontok dan  Nazi menguasai sebagian Prancis.  Itali  sudah menyodor-nyodorkan diri untuk menjadi penengah bagi Inggris  dan Jerman. Di bulan Mei 1940, Sekutu tampak di tepi kekalahan.

Adalah Winston Churchill yang mengucapkan kalimat itu. Di dalam film terbaru sutradara Joe Wright ini, kalimat itu tampaknya bukan hanya untuk perlawanan terhadap Nazi, tetapi justru untuk para penentang Chruchill di dalam lingkaran politik Inggris. Peperangan dalam film ini ternyata lebih menggambarkan peperangan intrik di dalam politik  Inggris yang berisik itu untuk memutuskan bagaimana caranya menghadapi orang edan bernama Hitler yang sudah merangsek seluruh Eropa.

 Sosok besar Perdana Menteri Churchill sudah puluhan kali ditampilkan melalui berbagai aktor, antara lain Brian Cox dalam film “Churchill” dan yang masih ditayangkan adalah Churchill versi John Lithgow dalam serial Netflix “The Crown”. Kali ini Gary Oldman memangku tugas berat itu.

Churchill dalam film Darkest Hour menyorot dengan intens saat-saat Churchill  diangkat menjadi Perdana Menteri sebagai ‘pilihan terpaksa’. Di dalam partainya dia dibenci, karena lidahnya yang terkenal tajam. Meski insting Churchill tentang Adolf Hitler memang tepat –bahwa Hitler adalah binatang buas yang mengancam kemanusiaan – tetapi pimpinan Churchill yang menggantikan Neville Chamberlain diterima dengan gerutuan dan ketidakrelaan.

Potongan film Darkest Hour. telegraph.co.uk

Seperti film Lincoln (Stephen Spielbirg, 2012) yang betul-betul menyorot hari-hari Lincoln memperjuangkan undang-undang anti perbudakan, film Darkest Hour juga hanya terfokus pada bagaimana Churchill harus menangkis dan melawan ‘musuh-musuh’ dalam negerinya sendiri, dan juga beberapa peragu dan pembencinya di beberapa negara Eropa lain. Setiap hari berganti, dengan menunjukan perubahan tanggal, kita melihat Gary Oldman dalam jubah dan riasan prosthetic yang telah menyulapnya menjadi Perdana Menteri tambun yang kita kenal. Musuh di dalam lingkarannya adalah Menteri Luar Negeri  Lord Halifax (Stephen Dillane) dan bekas Perdana Menteri Neville Chamberlain (Neville Chamberlain). Keduanya yakin Sekutu sudah kalah dan satu-satunya jalan keluar adalah negosiasi dengan Jerman melalui makelar Itali.

Sutradara Joe Wright sengaja tak mevisualisasikan  adegan legendaris Dunkirk bukan saja karena itu sudah digambarkan dengan luar biasa oleh Christopher Nolan dalam film Dunkirk (2017) ,tetapi karena Wright sendiri sudah menampilkan adegan panjang itu dalam karyanya sendiri, film Atonement  (2007). Yang penting bagi Wright adalah menunjukkan bagaimana Churchill harus berdebat keras untuk menyelamatan 350 ribu anggota pasukan yang terdampar dengan mengorbankan pasukan lain di Calais. Bagaimana dia mendapatkan ide agar mengirim kapal-kapal kecil milik warga sipil untuk menjemput pasukannya.

Yang paling penting di sini bukan lagi plot, karena sejarah sudah menunjukkan sekutu akhirnya memenangkan perang besar ini, melainkan bagaimana Gary Oldman menyandang dan membawa cerita ini sejak awal hingga akhir. Jika pada tubuh aktor lain Churchill lebih kita kenal sebagai pimpinan yang galak, penuh gerutu, agak manipulatif (ingat bagaimana dia menyembunyikan penyakitnya dari publik dan dari sang Ratu) , maka tampaknya sutradara Joe Wright ingin memotret sisi lain Churchill.

Pada 30 menit pertama, film ini nyaris tak berjarak dengan komedi karena Churchill selalu menyemprot kalimat yang cerkas, lucu dan menggelikan. Oldman membawa kompleksitas karakter itu dengan luar biasa.

Churchill yang penuh kasih pada isteri dan anak-anaknya (dia selalu merayu isterinya jika Clemmy –demikian dia memanggilnya—sudah mulai jengkel); memahami sekretarisnya; membentak lawan politiknya dan berpura-pura memberi izin pada Lord Halifax untuk bernegosiasi dengan Jerman melalui Italia hanya untuk mengulur waktu belaka.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Potongan film Darkest Hour. windonadvertiser.co.uk

Dalam film ini, ada sebuah adegan fiktif di mana Churchill mengendarai kendaraan metro bawah tanah untuk mencari tahu apa perasaan warga sipil tentang ancaman Nazi yang sudah di hadapan gerbang mereka. Jawaban mereka adalah sebuah dorongan yang dibutuhkan (sebuah film) agar dia bisa berdiri dengan gagah perkasa di hadapan parlemen membela keputusannya untuk melawan Jerman.

Pada dasarnya, meski di permukaan Churchill memperlihatkan keraguan, sesungguhnya dia adalah perwujudan dari kalimat “we shall never surrender”.  Pidatonya pada akhir film yang kemudian menjadi salah satu pidato paling legendaris dan yang paling sering dikutip. “I have nothing to offer but blood, toil, tears, and sweat," demikian Churchill menggelegar di hadapan parlemen.

Demikian juga ketika Churchill mengucapkan “kita akan bertempur di Prancis, di samudera, lautan; kita akan bertempur dan memebla pulau-pulau milik kita, kita akan bertempur di pantai di daratan….” Tak ada lagi yang mencoba menggusur sang Perdana Menteri, karena pada saat yang kritis memang dialah yang dibutuhkan.

Gary Oldman pantas memperoleh penghargaan Golden Globe sebagai Aktor Terbaik dan tampaknya jalan sudah terbuka untuk Academy Award bulan Maret nanti.

DARKEST HOUR

Sutradara: Joe Wright

Skenario: Anthony McCarten

Pemain:  Gary Oldman, Kristin Scott Thomas, Lily James

LEILA S. CHUDORI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Politikus Demokrat Timo Pangerang Diduga Rangkap Jabatan, Ada Indikasi Benturan Kepentingan di LPS

9 hari lalu

Andi Timo Pangerang. Foto: Facebook
Politikus Demokrat Timo Pangerang Diduga Rangkap Jabatan, Ada Indikasi Benturan Kepentingan di LPS

Politikus Partai Demokrat A.P.A Timo Pangerang diduga rangkap jabatan sebagai kader partai dan anggota Badan Supervisi Lembaga Penjamin Simpanan (LPS)


Dua Begal Terekam CCTV Saat Beraksi di Grogol Petamburan, Ditangkap di Kuningan dan Bogor

15 hari lalu

Ilustrasi begal / penyerangan dengan senjata tajam / klitih / perampokan. Shutterstock
Dua Begal Terekam CCTV Saat Beraksi di Grogol Petamburan, Ditangkap di Kuningan dan Bogor

Unit Reskrim Polsek Grogol Petamburan Jakarta Barat mengungkap motif di balik aksi begal ponsel di warteg wilayah Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.


Pantang Menyerah Lawan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Segala Ikhtiar Dilakukan

18 hari lalu

Vidi Aldiano mengunggah foto dirinya saat bertolak ke Koh Samui, Thailand untuk menjalani terapi melawan kanker ginjal. Foto: Instagram.
Pantang Menyerah Lawan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Segala Ikhtiar Dilakukan

Vidi Aldiano mengaku mengalami serangan kecemasan saat transit di Bandara Changi, Singapura sebelum melanjutkan perjalanan ke Thailand untuk terapi.


PLN Gandeng 28 Mitra Kembangkan Infrastruktur Catu Daya Kendaraan Listrik

21 hari lalu

Direktur Retail dan Niaga PLN Edi Srimulyanti saat menyampaikan sambutannya pada acara penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan 28 mitra badan usaha terkait pengembangan dan penyediaan charging di PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya (UID Jaya) pada Rabu, 3 Juli 2024.
PLN Gandeng 28 Mitra Kembangkan Infrastruktur Catu Daya Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) melakukan langkah besar dalam memperkuat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia dengan menandatangani 30 set Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan 28 mitra badan usaha terkait pengembangan dan penyediaan charging.


Deretan Film yang Diadaptasi dari Video Game

26 hari lalu

Film Detective Pikachu merupakan film Pokemon live-action pertama dan dikemas lebih modern.
Deretan Film yang Diadaptasi dari Video Game

Adaptasi film yang diambil dari video game menawarkan pengalaman menarik dan menghibur bagi penonton segala usia.


Disdag Palembang Gelar Pasar Murah, Antisipasi Lonjakan Harga Menjelang Idul Adha

43 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Harga menjelang Idul Adha, Dinas Perdagangan Kota Palembang Adakan Pasar Murah. TEMPO/ Yuni Rohmawati
Disdag Palembang Gelar Pasar Murah, Antisipasi Lonjakan Harga Menjelang Idul Adha

Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Perdagangan (Disdag) menggelar pasar murah menjelang hari Raya Idul Adha 2024


Asosiasi Tagih Janji Pemerintah Soal Penguatan Industri Game Nasional, Isu Pendanaan Paling Krusial

57 hari lalu

Salah satu industri game dunia Sony and XBOX ONE, mengikuti pameran ini. Industri game di Inggris menyumbang GDP terbesar bagi Inggris, dengan total nilai transaksi mencapai  1.72 milyar poundsterling. Birmingham, Inggris, 24 September 2015.  M Bowles / Getty Images
Asosiasi Tagih Janji Pemerintah Soal Penguatan Industri Game Nasional, Isu Pendanaan Paling Krusial

Asosiasi game nasional mendesak realisasi Perpres Nomor 19 tahun 2024 soal pengembangan industri game nasional sebelum rezim berganti.


Mengenal Tangkahan, Kawasan Ekowisata dan Konservasi Gajah di Taman Nasional Gunung Leuser Sumut

58 hari lalu

Gajah-gajah saat menyiram wisatawan saat berkunjung ke Tangkahan di kawasan Taman Nasional Gunung Leuser, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Gajah-gajah tersebut digunakan bagi wisatawan untuk trekking keliling kawan ini. Tempo/Soetana Monang Hasibuan
Mengenal Tangkahan, Kawasan Ekowisata dan Konservasi Gajah di Taman Nasional Gunung Leuser Sumut

Tangkahan dijuluki sebagai The Hidden Paradise of North Sumatra, karena letaknya yang tersembunyi dengan keindahan alam yang masih alami,


Mengenal Tapera yang Akan Memotong Gaji Pegawai Sebesar 3 Persen

58 hari lalu

Pekerja tengah menyelesaikan proyek pembangunan rumah subsidi di kawasan Sukawangi, Bekasi, Jawa Barat, Senin, 6 Februari 2023. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. targetkan 182.250 unit KPR FLPP dan Tapera, seiring dengan rasio jumlah kebutuhan rumah (backlog) masih tinggi mencapai 12,75 unit. Tempo/Tony Hartawan
Mengenal Tapera yang Akan Memotong Gaji Pegawai Sebesar 3 Persen

Tapera adalah penyimpanan dana yang dilakukan oleh peserta secara periodik dalam jangka waktu tertentu


Dieng Caldera Race Digelar 8-9 Juni 2024, Peserta Diajak Lari Menikmati Keindahan dan Dinginnya Dieng

59 hari lalu

Telaga Merdada terlihat dari atas ketinggian 2.500 meter, di Dieng, Banjarnegara, (4/10). Penghujung musim kemarau di Dataran Tinggi Dieng menyuguhkan pemandangan yang eksotis. Aris Andrianto/Tempo
Dieng Caldera Race Digelar 8-9 Juni 2024, Peserta Diajak Lari Menikmati Keindahan dan Dinginnya Dieng

Pada Juni hingga Agustus, suhu udara di ketinggian Dieng mencapai nol derajat Celcius, bahkan minus.