Galau

Penulis

Sabtu, 17 Mei 2014 22:42 WIB

Putu Setia
@mpujayaprema

Hidangan makan malam di rumah Romo Imam sangat beragam. Istrinya jago masak. Sebelum mengambil piring, kami biasa bergurau. "Bu, saya lagi tak ada nafsu makan," kata saya. "Sariawan?" Saya menggeleng: "Bukan, tak enak makan sebelum Jokowi mengumumkan calon wakil presidennya."

Bu Imam tertawa. "Sama," sahutnya. "Kemarin ibu hampir luka ketika memotong cabe. Pikiran menerawang, kok Demokrat begitu lambat bergerak. Mau merapat ke capres yang sudah ada atau membuat poros baru? Pemenang konvensi pun diumumkan dengan setengah hati."

Saya menunggu reaksi Romo Imam. Tapi Romo seperti tuli. Saya pun menggoda Bu Imam lagi. "Ibu tak memikirkan Golkar dengan capresnya ARB?" Lagi-lagi Bu Imam tertawa: "Golkar tak laku. Pemenang kedua kok miskin figur. Sekarang pasrah bongkokan mau merapat ke Megawati. ARB lagi galau, tapi SBY lebih galau lagi."

"Apa kabar Hatta Rajasa?" tiba-tiba Romo Imam buka suara. Saya menyahut: "Sudah pamit mundur sebagai menteri. Hatta Rajasa sudah dinyatakan sebagai cawapres Prabowo. Tapi, ketika PPP dan PKS mempersoalkan, pimpinan Gerindra segera berdalih deklarasi belum resmi. Lalu, PPP mengajukan cawapres ketua umumnya."

Romo mengambil piring, lalu berkata: "Hatta Rajasa patuh pada aturan. PP 18 Tahun 2013 menyebutkan menteri dan pejabat setingkat menteri harus mundur paling lambat seminggu sebelum didaftarkan resmi sebagai capres atau cawapres. Jika Hatta Rajasa dibatalkan sebagai cawapres, itu namanya sudah jatuh tertimpa tangga."

Advertising
Advertising

"Katanya koalisi tanpa syarat. Terserah yang dipilih oleh Jokowi maupun Prabowo," saya menggugat. Ini komentar Romo: "Masih percaya omongan begitu? Tak ada dukungan yang gratis. Kalau betul tanpa syarat, kenapa Hatta Rajasa dipersoalkan? Kenapa tiba-tiba ada tokoh PKB yang mengusulkan agar Jokowi memilih Muhaimin sebagai cawapres? Kenapa pimpinan NU bilang NU hanya mendukung Jokowi jika wakilnya Mahfud Md. atau Jusuf Kalla? Ibarat promosi berhadiah, syarat dan ketentuan berlaku."

Bu Imam mengambil piring sambil nyerocos: "Saya sih tetap penasaran sama Demokrat. Dahlan Iskan diumumkan sebagai pemenang, terus dapat apa?" Romo langsung menyambar: "Dahlan sudah masuk kotak. Dia menteri seperti Hatta Rajasa. Kalau mau jadi capres atau cawapres, harus mundur paling lambat seminggu sebelum didaftarkan resmi, begitu bunyi PP 18/2013. Pendaftaran terakhir 20 Mei, ya, tak keburu. Entah kenapa pengumuman konvensi sengaja mepet, mungkin tahu kalau Dahlan yang belakangan tak dikehendaki, bisa menang. Tapi alasan SBY masuk akal, Demokrat tak bisa mengusung capres, mau koalisi dengan siapa?"

"Golkar yang malam ini Rapimnas," kata saya, memotong. Romo tertawa. "Golkar ini partai yang selalu ingin berkuasa atau gabung dengan kekuasaan. Kalau dia lihat kemungkinan menang tak ada, dia pilih merapat ke koalisi yang diyakini menang. Lagi pula, koalisi Golkar dan Demokrat mau mengusung siapa? Figur yang populer sudah dikunci oleh Jokowi sebagai kandidat cawapres. Mahfud Md., Jusuf Kalla, Abraham Samad pasti lebih baik menunggu takdir ketimbang tertarik pada tawaran Demokrat. Dan Megawati pinter, gembok kunci baru dibuka beberapa menit sebelum didaftarkan."

"Siapa tahu, demi harga diri, ARB tetap maju dan Demokrat ambil salah satu peserta konvensi untuk cawapres. Karena Dahlan Iskan masuk kotak, ya, Pramono Edhie, ipar SBY. Kedua partai Rapimnas hari ini, kita tunggu saja," kata saya. Romo Imam nyeletuk: "Kalau begitu, namanya koalisi galau. ARB-Pramono hanya membuat pemilu presiden jadi boros."

Berita terkait

KAI Daop 9 Jember Sediakan 37 Ribu Tempat Duduk untuk Libur Cuti Bersama

1 menit lalu

KAI Daop 9 Jember Sediakan 37 Ribu Tempat Duduk untuk Libur Cuti Bersama

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 9 Jember tempat duduk tambahan selama libur kenaikan Isa Al Masih yang dirangkai dengan cuti bersama 8-12 Mei

Baca Selengkapnya

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

3 menit lalu

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

Atlet tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi sorotan dalam gelaran Piala Uber 2024. Ia membuat He Bing Jiao kerepotan di babak final.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap 2 Faktor Ekonomi yang Bikin Semua Negara Ketakutan

5 menit lalu

Jokowi Ungkap 2 Faktor Ekonomi yang Bikin Semua Negara Ketakutan

Presiden Jokowi meminta Indonesia menyiapkan fondasi yang kuat untuk pembangunan masa depan.

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Atypical Family, Tayang Sabtu-Minggu di Netflix Total 12 Episode

5 menit lalu

Sinopsis The Atypical Family, Tayang Sabtu-Minggu di Netflix Total 12 Episode

Drama Korea The Atypical Family dibintangi Jang Ki Yong dan Chun Woo Hee, tentang keluarga yang kehilangan kekuatan supernatural.

Baca Selengkapnya

Clarke Quay Hadir dengan Wajah Baru Destinasi Hiburan Siang dan Malam di Singapura

13 menit lalu

Clarke Quay Hadir dengan Wajah Baru Destinasi Hiburan Siang dan Malam di Singapura

Clarke Quay selama ini dikenala sebagai kawasan destinasi hiburan malam di Singapura, kin hadir dengan wajah baru

Baca Selengkapnya

Siapa Sebenarnya Pemilik Sepatu Bata yang Pabriknya Tutup di Purwakarta?

14 menit lalu

Siapa Sebenarnya Pemilik Sepatu Bata yang Pabriknya Tutup di Purwakarta?

Bata telah melakukan berbagai upaya selama empat tahun terakhir di tengah kerugian dan tantangan industri.

Baca Selengkapnya

Kala Sistem Noken dalam Pileg 2024 di Papua Tengah Dirundung Masalah

17 menit lalu

Kala Sistem Noken dalam Pileg 2024 di Papua Tengah Dirundung Masalah

Hakim MK kembali menegur KPU RI karena tidak membawa bukti berupa hasil noken atau formulir C Hasil Ikat Papua Tengah.

Baca Selengkapnya

Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

23 menit lalu

Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

Presiden Jokowi nge-prank jurnalis yang sudah menuggu sekitar setengah jam untuk sesi wawancara cegat atau doorstop.

Baca Selengkapnya

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

24 menit lalu

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

Analis teknologi memperkirakan Xiaomi 15 bakal menyerupai generasi sebelumnya ihwal jadwal rilis dan tenggat distribusi.

Baca Selengkapnya

Cegah Kejadian Asusila, DKI Utus 35 Personel Gabungan Jaga RTH Tubagus Angke

34 menit lalu

Cegah Kejadian Asusila, DKI Utus 35 Personel Gabungan Jaga RTH Tubagus Angke

Langkah Pemprov DKI Jakarta dalam meningkatkan keamanan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Jalan Tubagus Angke, Jakarta Barat untuk mencegah kejadian asusila di fasilitas publik.

Baca Selengkapnya