Galau

Penulis

Sabtu, 17 Mei 2014 22:42 WIB

Putu Setia
@mpujayaprema

Hidangan makan malam di rumah Romo Imam sangat beragam. Istrinya jago masak. Sebelum mengambil piring, kami biasa bergurau. "Bu, saya lagi tak ada nafsu makan," kata saya. "Sariawan?" Saya menggeleng: "Bukan, tak enak makan sebelum Jokowi mengumumkan calon wakil presidennya."

Bu Imam tertawa. "Sama," sahutnya. "Kemarin ibu hampir luka ketika memotong cabe. Pikiran menerawang, kok Demokrat begitu lambat bergerak. Mau merapat ke capres yang sudah ada atau membuat poros baru? Pemenang konvensi pun diumumkan dengan setengah hati."

Saya menunggu reaksi Romo Imam. Tapi Romo seperti tuli. Saya pun menggoda Bu Imam lagi. "Ibu tak memikirkan Golkar dengan capresnya ARB?" Lagi-lagi Bu Imam tertawa: "Golkar tak laku. Pemenang kedua kok miskin figur. Sekarang pasrah bongkokan mau merapat ke Megawati. ARB lagi galau, tapi SBY lebih galau lagi."

"Apa kabar Hatta Rajasa?" tiba-tiba Romo Imam buka suara. Saya menyahut: "Sudah pamit mundur sebagai menteri. Hatta Rajasa sudah dinyatakan sebagai cawapres Prabowo. Tapi, ketika PPP dan PKS mempersoalkan, pimpinan Gerindra segera berdalih deklarasi belum resmi. Lalu, PPP mengajukan cawapres ketua umumnya."

Romo mengambil piring, lalu berkata: "Hatta Rajasa patuh pada aturan. PP 18 Tahun 2013 menyebutkan menteri dan pejabat setingkat menteri harus mundur paling lambat seminggu sebelum didaftarkan resmi sebagai capres atau cawapres. Jika Hatta Rajasa dibatalkan sebagai cawapres, itu namanya sudah jatuh tertimpa tangga."

Advertising
Advertising

"Katanya koalisi tanpa syarat. Terserah yang dipilih oleh Jokowi maupun Prabowo," saya menggugat. Ini komentar Romo: "Masih percaya omongan begitu? Tak ada dukungan yang gratis. Kalau betul tanpa syarat, kenapa Hatta Rajasa dipersoalkan? Kenapa tiba-tiba ada tokoh PKB yang mengusulkan agar Jokowi memilih Muhaimin sebagai cawapres? Kenapa pimpinan NU bilang NU hanya mendukung Jokowi jika wakilnya Mahfud Md. atau Jusuf Kalla? Ibarat promosi berhadiah, syarat dan ketentuan berlaku."

Bu Imam mengambil piring sambil nyerocos: "Saya sih tetap penasaran sama Demokrat. Dahlan Iskan diumumkan sebagai pemenang, terus dapat apa?" Romo langsung menyambar: "Dahlan sudah masuk kotak. Dia menteri seperti Hatta Rajasa. Kalau mau jadi capres atau cawapres, harus mundur paling lambat seminggu sebelum didaftarkan resmi, begitu bunyi PP 18/2013. Pendaftaran terakhir 20 Mei, ya, tak keburu. Entah kenapa pengumuman konvensi sengaja mepet, mungkin tahu kalau Dahlan yang belakangan tak dikehendaki, bisa menang. Tapi alasan SBY masuk akal, Demokrat tak bisa mengusung capres, mau koalisi dengan siapa?"

"Golkar yang malam ini Rapimnas," kata saya, memotong. Romo tertawa. "Golkar ini partai yang selalu ingin berkuasa atau gabung dengan kekuasaan. Kalau dia lihat kemungkinan menang tak ada, dia pilih merapat ke koalisi yang diyakini menang. Lagi pula, koalisi Golkar dan Demokrat mau mengusung siapa? Figur yang populer sudah dikunci oleh Jokowi sebagai kandidat cawapres. Mahfud Md., Jusuf Kalla, Abraham Samad pasti lebih baik menunggu takdir ketimbang tertarik pada tawaran Demokrat. Dan Megawati pinter, gembok kunci baru dibuka beberapa menit sebelum didaftarkan."

"Siapa tahu, demi harga diri, ARB tetap maju dan Demokrat ambil salah satu peserta konvensi untuk cawapres. Karena Dahlan Iskan masuk kotak, ya, Pramono Edhie, ipar SBY. Kedua partai Rapimnas hari ini, kita tunggu saja," kata saya. Romo Imam nyeletuk: "Kalau begitu, namanya koalisi galau. ARB-Pramono hanya membuat pemilu presiden jadi boros."

Berita terkait

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

3 menit lalu

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, bicara mengenai peluang pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri dan PKS. Apa katanya?

Baca Selengkapnya

Cara Mudah Menghilangkan Notifikasi Google Chrome di HP dan Laptop

18 menit lalu

Cara Mudah Menghilangkan Notifikasi Google Chrome di HP dan Laptop

Notifikasi Google Chrome bisa mengganggu pengguna saat sedang asyik menggunakan HP atau Laptop. Ini cara menghilangkan notifikasi Chrome.

Baca Selengkapnya

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

19 menit lalu

Pengguna LRT Jabodebek Mencapai 1,4 Juta di April 2024

Jumlah penumpang Light Rail Transit atau LRT Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) selama April 2024 sebanyak 1.402.933 orang.

Baca Selengkapnya

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

20 menit lalu

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

KPK mengatakan, kuasa hukum Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor seharusnya berperan mendukung kelancaran proses hukum.

Baca Selengkapnya

Rupiah Menguat di Angka Rp 16.088

23 menit lalu

Rupiah Menguat di Angka Rp 16.088

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) menguat di angka Rp 16.088 pada perdagangan akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Menarik Love Reset, Film Jung So Min dan Kang Ha Neul yang Tayang di Vidio

25 menit lalu

3 Fakta Menarik Love Reset, Film Jung So Min dan Kang Ha Neul yang Tayang di Vidio

Setelah dirilis di bioskop akhir tahun lalu, film Love Reset yang dibintangi Jung So Min dan Kang Ha Neul tayang di Vidio mulai 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Anies-Muhaimin ke Aceh Meski Timnas Amin Sudah Bubar, Ada Apa?

26 menit lalu

Anies-Muhaimin ke Aceh Meski Timnas Amin Sudah Bubar, Ada Apa?

Anies-Muhamin dikabarkan menuju ke Aceh untuk mengikut agenda bersama meski Timnas Amin sudah bubar.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

30 menit lalu

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Elkan Baggott berpeluang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga playoff Olimpiade Paris 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Guinea.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Game Google Play 2024 yang Seru untuk Dimainkan

31 menit lalu

7 Rekomendasi Game Google Play 2024 yang Seru untuk Dimainkan

Berikut ini beberapa rekomendasi game Google yang bisa Anda install dan mainkan. Ada banyak game seru dan menantang.

Baca Selengkapnya

Tips Bantu Mengatasi Ruang Penyimpanan Google yang Penuh

37 menit lalu

Tips Bantu Mengatasi Ruang Penyimpanan Google yang Penuh

Langkah selanjutnya adalah menghapus data yang tidak lagi diperlukan atau relevan dengan mengakses https://drive.google.com/#quota.

Baca Selengkapnya