Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Risalah Gajah Menolak Punah

image-profil

Pemerhati Biodiversitas Indonesia

image-gnews
Ilustrasi gajah liar di Pusat Pelatihan Gajah Suaka Margasatwa Padang Sugihan, Sumatera Selatan. TEMPO/PARLIZA HENDRAWAN
Ilustrasi gajah liar di Pusat Pelatihan Gajah Suaka Margasatwa Padang Sugihan, Sumatera Selatan. TEMPO/PARLIZA HENDRAWAN
Iklan

Berbagi Ruang dan Peran 

Pertambahan populasi manusia, pembukaan hutan untuk tambang, pertanian dan permukiman menyebabkan degradasi habitat gajah sehingga terpencar dalam kantong-kantong habitat di hutan. 

Gajah Asia diijinakkan untuk berbagai keperluan. Agama Budha dan Hindu sangat menyakralkan gajah. India, memiliki Dewa Ganesha melambangkan permulaan baru, kejayaan dan penghalau segala halangan. Populasi gajah India berkontribusi 35 persen terhadap gajah di Asia, memiliki sistem perlindungan habitat alami di Karnataka, Kerala dan Tamil Nadu dan terhubung dengan Taman Nasional, suaka margasatwa dan cagar biosfer Nilgiri. Meski begitu, masih tercatat kematian gajah akibat perburuan. 

Di Thailand, gajah dipekerjakan menarik kayu tebangan dari hutan sejak 1850, jumlah angkatan kerja berbelalai ini diperkirakan sepuluh ribu ekor. Raja Thailand memiliki “gajah putih” dan memberinya habitat perlindungan serta menjadikannya sebagai simbol negara. 

Pada masa kejayaan Sultan Iskandar Muda, Raja Aceh Darulsalam (1607-1636), memiliki seribu pasukan gajah untuk berperang. Kini Aceh memiliki tujuh Conservation Response Unit (CRU) dan Pusat Latihan Gajah (PLG) Saree menggunakan 27 individu gajah dikendalikan 27 mahout (pawang gajah), hasil pembangunan Balai Konservasi Sumber Daya Alam Aceh sejak 2008, salah satunya untuk patroli hutan dan menghalau gajah liar masuk perkampungan.

Di Afrika, otoritas Taman Nasional (TN) Kruger, Afrika Selatan, dan TN Mana Pools, Botswana mengizinkan perburuan untuk mengatur populasi gajah. Tim jurnalis National Geographi 1991, melaporkan 262 ekor gajah hasil perburuan (culling) di TN Kruger, dagingnya dikalengkan dan dipasarkan. 

Pengelola taman juga menangkap kelompok gajah muda, dijual sebagai koleksi kebun binatang dan memasok industri sirkus. Populasi gajah di seluruh Afrika menurun drastis karena perdagangan gading dan perburuan. Dilaporkan pada 1979 populasi gajah mencapai 1,6 juta, menurun menjadi 608 ribu ekor dalam sepuluh tahun.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara di padang savana TN Amboseli di Kenya, gajah berbagi ruang dengan kendaraan turis menyaksikan kawanan keluarga gajah. Wisata safari itu memberi pemasukan sedikitnya 50 juta dolar setiap tahun. Kenya bahkan melatih dan memiliki pasukan anti-perburuan liar agar menjaga konservasi gajah menjadi atraksi wisata.

Perdagangan gading menjadi faktor menurunnya populasi gajah Afrika ditunjang jejaring pasar yang mengimportnya ke Amerika Serikat, Inggris, Prancis, Belgia, German, India, China, Thailand, Macau, Hongkong, Taiwan, dan Jepang imprortir gading terbanyak di dunia. 

Kenya adalah salah satu negara yang melarang perdagangan gading paling keras. Presiden Daniel Arap Moi menyita dan membakar 2.500 gading senilai 3 juta dolar di pasar gading internasional pada 1989. Itu artinya 1.250 ekor gajah telah dibunuh pada saat pelarangan ini.

Indonesia pernah merelokasi 232 gajah liar dari lokasi transmigrasi Air Sugihan. Dr. Emil Salim Menteri Pengawasan Pembangunan dan Lingkungan Hidup memimpin Operasi Ganesha melibatkan Hankam, Kementerian Dalam Negeri, Transmigrasi, Pertanian dan warga transmigran, sukses menggiring gajah ke habitat barunya di Lebong Hitam  menempuh 44 hari perjalanan (PPFN,1982)

Sebuah sumber melaporkan, di luar habitat alami, pada tahun 2000, terdapat sekitar 1.200 gajah Asia dan 700 gajah Afrika di kebun binatang dan sirkus. Populasi gajah di penangkaran terbesar di Amerika Utara memiliki 370 gajah Asia dan 350 gajah Afrika. Sekitar 380 gajah Asia dan 190 gajah Afrika hidup di Eropa, sementara Jepang memiliki sekitar 70 gajah Asia dan 67 gajah Afrika. 

Selanjutnya: Upaya Konsevasi Gajah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


IMI dan RS Premiere Bintaro Kerja Sama di Bidang Layanan Kesehatan

5 hari lalu

IMI dan RS Premiere Bintaro Kerja Sama di Bidang Layanan Kesehatan

RS Premiere Bintaro menyediakan berbagai fasilitas khusus untuk pemilik KTA IMI.


Apriyadi Siap Dukung Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi

15 hari lalu

Sertijab Pj Bupati Musi Banyuasin
Apriyadi Siap Dukung Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi

Sandi mengajak semua elemen yang ada di Kabupaten Muba bahu membahu secara berkeadilan, setara dan transparan.


Menhub Buka Posko Pusat Angkutan Lebaran Terpadu 2024

35 hari lalu

Menhub Buka Posko Pusat Angkutan Lebaran Terpadu 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi secara resmi membuka Pos Koordinasi (Posko) Pusat Angkutan Lebaran Terpadu 2024 di Kantor Pusat Kementerian Perhubungan, Jakarta.


37 hari lalu


Hibah untuk Keberlanjutan Media yang Melayani Kepentingan Publik

44 hari lalu

Ilustrasi perang sosial media. / Arsip Tempo: 170917986196,9867262
Hibah untuk Keberlanjutan Media yang Melayani Kepentingan Publik

Tanggung jawab negara dalam memastikan jurnalisme yang berkualitas di Tanah Air perlu ditagih.


AFPI Sebut Mahasiswa Jadi Salah Satu Peminjam Dana Fintech Lending, untuk Bayar UKT hingga Penelitian

47 hari lalu

UKU dan Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) menggelar konferensi pers di The Acre, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 21 Maret 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
AFPI Sebut Mahasiswa Jadi Salah Satu Peminjam Dana Fintech Lending, untuk Bayar UKT hingga Penelitian

Mahasiswa disebut menjadi salah satu peminjam di fintech lending.


DPRD DKI Jakarta Gelontorkan Rp 3 M untuk Seragam Dinas, Sekwan: Ada Pin Emas

7 Maret 2024

Badan Anggaran (Banggar) bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) kembali membahas Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2024 di Ruang Rapat Paripurna, DPRD DKI Jakarta, Senin, 30 Oktober 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
DPRD DKI Jakarta Gelontorkan Rp 3 M untuk Seragam Dinas, Sekwan: Ada Pin Emas

DPRD DKI Jakarta kembali menggelontorkan anggaran miliaran untuk pengadaan baju dinas dan atributnya. Tahun 2024 bahkan anggarannya naik menembus Rp 3 miliar.


Pastikan Dukung Hak Angket, NasDem: Menunggu Penghitungan Suara Selesai

6 Maret 2024

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh memberikan pidato politiknya secara virtual pada acara HUT ke-12 Partai Nasdem di NasDem Tower, Jakarta, Sabtu 11 November 2023. HUT tersebut mengambil tema
Pastikan Dukung Hak Angket, NasDem: Menunggu Penghitungan Suara Selesai

NasDem memastikan bakal mendukung digulirkannya hak angket kecurangan pemilu di DPR. Menunggu momen perhitungan suara rampung.


H+1 Pemilu, Bulog Salurkan Lagi Bansos Beras

15 Februari 2024

Pekerja mengangkut beras di Gudang Bulog Kelapa Gading, Jakarta, Senin, 5 Januari 2024. Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan memastikan persediaan bahan pokok, terutama beras, cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang Ramadan 1445 Hijriah. TEMPO/Tony Hartawan
H+1 Pemilu, Bulog Salurkan Lagi Bansos Beras

Bayu Krisnamurthi memantau langsung penyaluran bansos beras di Kantor Pos Sukasari, Kota Bogor, Jawa Barat pada Kamis, 15 Februari 2024.


Penjabat Bupati Banyuasin Sidak Pusat Pelayanan Terpadu Citra Grand City

12 Februari 2024

Penjabat Bupati Banyuasin Sidak Pusat Pelayanan Terpadu Citra Grand City

Hani Syopiar mengapresiasi tenaga kesehatan yang bertugas selama libur panjang.