Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Snowdrop, Drama Penyanderaan dalam Asrama

image-profil

Oleh

image-gnews
Drama Korea Snowdrop dibintangi Jisoo Blackpink dan Jung Hae In. Foto: JTBC.
Drama Korea Snowdrop dibintangi Jisoo Blackpink dan Jung Hae In. Foto: JTBC.
Iklan

Snowdrop 

Sutradara: Jo Hyun-tak
Skenario: Yoo Hyun Mi
Pemain: Jung Hae-in, Jisoo, Yoo In-na

Kita kembali ke Korea tahun 1987. Ketika warna hidup masih didominasi merah darah dan hitam misteri. Ketika K-Pop belum menggebrak dan K-drama serta film Korea masih jauh dari Piala Oscar. Ini adalah sebuah tahun-tahun rezim militer Chun Doo-hwan yang represif tengah diguncang para aktivis dan mahasiswa.

Dengan latar belakang inilah serial karya sutradara Jo Hyun-tak dan penulis skenario Yoo Hyun Mi berkisah melalui 16 episode yang luar biasa menegangkan. Pada episode pertama, penonton ‘nyaris’ tertipu karena kita berkenalan dengan para penghuni asrama putri mahasiswa Universitas Hosu yang manis-manis dan polos. Adegan awal memberi kesan serial sepanjang 16 episode ini adalah kisah cinta antar-mahasiswa dengan latar belakang pergolakan 1987.

Ternyata, setelah beberapa episode, kita menyadari ternyata sesungguhnya "Snowdrop" adalah kisah korupnya pemerintah Korea Selatan dan Korea Utara pada masa itu. Sama-sama korup, sama-sama gila kuasa, dan ternyata perbedaan ideologi dibuang ke sampah. Pemerintah Korea Selatan menghadapi pemilu, dan untuk mencapai kemenangan rezim otoriter di masa itu, mereka membutuhkan kerja sama dengan Korea Utara untuk melahirkan 'rekayasa skandal' yang kelak bisa dibereskan. Itu semua adalah latar politik yang perlahan terungkap dalam drama ini.

Jung Hae In dan Jisoo Blackpink dalam adegan di drama Korea Snowdrop. Dok. Disney+ Hotstar.

Tetapi plot serial ini menampilkan tokoh yang saling mencintai meski sejak awal sudah terasa segalanya bisa berakhir tragis. Eun Young-ro (Jisoo Blackpink) mahasiswi jurusan Sastra Inggris Universitas Hosoo, bertemu dan langsung jatuh cinta pada pandangan pertama dengan Im Soo-ho (Jung Hae-in). Pada episode awal itu pula terungkap bahwa Im Soo-ho yang tampan itu ternyata intel Korea Utara yang tengah ditugaskan partai menyusup ke Seoul. 

Maka kisah cinta – versi serial drama Korea terbatas pada saling memandang dan berciuman sekilas—itu ternyata justru menjadi sampiran. Dari seluruh drama itu yang ternyata plot utama adalah kisah tiga intel Korea Utara, termasuk Im Soo-ho, menduduki dan menyandera puluhan isi asrama perempuan Universitas Soho. Artinya….ya, Im Soo-Ho yang melelehkan hati penonton itu ternyata akan menyambar leher Eun Yong-ro dan meletakkan pistol di kening gadis cantik itu; gadis cantik yang pernah menyelamatkan dia dari buruan intel Korea Selatan. 

Tetapi tentu saja sutradara Jo Hyum-tak dan penulis skenario Yoo Hyun Mi tidak menyajikan cerita sesederhana itu. Di setiap pojok asrama, di setiap sekumpulan mahasiswa yang ingin perubahan, di antara para pion dan penguasa, akan selalu lahir satu, dua, atau tiga orang yang membelok dari rencana semula alias pengkhianat. Dan di dalam sebuah drama politik, mereka yang berkhianat atau yang 'menyelip' keluar dari rencana selalu dibutuhkan bukan saja untuk sebuah klimaks cerita, tetapi karena dalam kehidupan para pengkhianat selalu tumbuh subur dan hidup di sekeliling kita. 

Sutradara Jo Hyum-tak selalu menyiapkan tiga hal yang pasti dalam setiap episode: pertama, kedua pemerintahan Korea Utara dan Selatan di masa itu, semakin lama semakin terlihat semakin korup, serakah dan mengerikan; kedua, setiap episode akan selalu ada pengkhianat baru atau paling tidak ada seseorang yang terungkap identitasnya. Ringkasnya, hampir semua tokoh dalam serial ini memiliki dua identitas dan topeng yang menutupi identitas asli mereka. Dan semua kejutan di setiap kelokan cerita betul-betul tak bisa diprediksi dan berhasil diramu sebagai bagian cerita yang penting.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Romansa dalam serial ini—yang semula mungkin diharapkan banyak pecinta aktor Jung Hae-in—meski minim, tetapi sebetulnya tetap memiliki benang merah tipis sepanjang 16 episode, karena dalam beberapa titik, sang intel/penyandera/intel Korea Utara tentu saja lemah hati pada gadis manis Eun Yong-ro (yang diperankan Jisoo Blackpink dengan bagus). 

Keistimewaan serial ini adalah kemampuan mempertahankan ketegangan setiap episode, dan menyembunyikan identitas begitu banyak tokoh. Namun, serangkaian gambaran komikal para pejabat tinggi yang serakah dan dungu hampir memasuki slapstick itu mungkin maksudnya ingin satiris, tapi bagi saya memecahkan segala ketegangan yang sudah terbangun.

Jauh sebelum drama ini belum ditayangkan, kontroversi sudah merebak. Dari sinopsis yang beredar, serial ini dituduh melakukan penyimpangan sejarah. Pihak stasiun televisi yang menayangkan serial ini tentu saja segera membantah bahwa drama ini justru satirikal terhadap kedua rezim otoriter di masa itu. Tetapi protes demi protes tetap bermunculan antara lain berisi betapa para keluarga mahasiswa pro-demokrasi yang tewas merasa dilukai. 

Kritik utama mereka adalah bagian tokoh Im Soo-ho sebagai agen Korea Utara yang disangka seorang aktivis pro-demokrasi. Bagian ini dianggap merendahkan perjuangan aktivis sesungguhnya, karena di masa lalu rezim mahasiswa yang betul-betul turun ke jalan ditahan dan disiksa dengan tuduhan bahwa mereka adalah agen dari Korea Utara

Kritik ini memang sah. Mengangkat cerita apapun dengan latar belakang sejarah dalam serial atau film adalah dilema bagaimana meramu fakta dan fiksi, dan bagaimana karya yang sebetulnya sebuah fiksi itu tetap bisa dianggap sebagai kreasi, dan bukan dokumen sejarah. Sejauh apa seorang kreator bisa menggunakan lisensinya untuk berkisah dengan latar belakang sejarah? Pertanyaan ini selalu saja kembali terlontar pada karya-karya fiksi sejarah, baik film maupun serial. 

Serial Snowdrop jelas mempunyai sikap kritis dan bahkan mengejek pemerintah diktator kedua negara, Korea Utara dan Korea Selatan. Kedua pemerintah sama-sama digambarkan sebagai villain, penjahat kemanusiaan. Namun beberapa tafsir dan penggambaran tokoh-tokoh di dalam serial ini seharusnya membutuhkan kepekaan yang lebih dalam.

Serial yang baru saja selesai ditayangkan ini kini tersedia diplatform Disney, dan termasuk salah satu judul yang dicari oleh penggemar drama politik. Dari sisi eksekusi dan kedalaman cerita, drama Snowdrop ini masih jauh di belakang beberapa film dan serial dengan tema mirip, seperti film "1987: When the Day Comes" (Jang Joon-hwan, 2017) atau film "A Taxi Driver" karya Jang Hoon, bahkan "Youth of May" (Moon Jun-ha , 2021).

LEILA S. CHUDORI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Politikus Demokrat Timo Pangerang Diduga Rangkap Jabatan, Ada Indikasi Benturan Kepentingan di LPS

9 hari lalu

Andi Timo Pangerang. Foto: Facebook
Politikus Demokrat Timo Pangerang Diduga Rangkap Jabatan, Ada Indikasi Benturan Kepentingan di LPS

Politikus Partai Demokrat A.P.A Timo Pangerang diduga rangkap jabatan sebagai kader partai dan anggota Badan Supervisi Lembaga Penjamin Simpanan (LPS)


Dua Begal Terekam CCTV Saat Beraksi di Grogol Petamburan, Ditangkap di Kuningan dan Bogor

15 hari lalu

Ilustrasi begal / penyerangan dengan senjata tajam / klitih / perampokan. Shutterstock
Dua Begal Terekam CCTV Saat Beraksi di Grogol Petamburan, Ditangkap di Kuningan dan Bogor

Unit Reskrim Polsek Grogol Petamburan Jakarta Barat mengungkap motif di balik aksi begal ponsel di warteg wilayah Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.


Pantang Menyerah Lawan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Segala Ikhtiar Dilakukan

18 hari lalu

Vidi Aldiano mengunggah foto dirinya saat bertolak ke Koh Samui, Thailand untuk menjalani terapi melawan kanker ginjal. Foto: Instagram.
Pantang Menyerah Lawan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Segala Ikhtiar Dilakukan

Vidi Aldiano mengaku mengalami serangan kecemasan saat transit di Bandara Changi, Singapura sebelum melanjutkan perjalanan ke Thailand untuk terapi.


PLN Gandeng 28 Mitra Kembangkan Infrastruktur Catu Daya Kendaraan Listrik

21 hari lalu

Direktur Retail dan Niaga PLN Edi Srimulyanti saat menyampaikan sambutannya pada acara penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan 28 mitra badan usaha terkait pengembangan dan penyediaan charging di PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya (UID Jaya) pada Rabu, 3 Juli 2024.
PLN Gandeng 28 Mitra Kembangkan Infrastruktur Catu Daya Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) melakukan langkah besar dalam memperkuat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia dengan menandatangani 30 set Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan 28 mitra badan usaha terkait pengembangan dan penyediaan charging.


Deretan Film yang Diadaptasi dari Video Game

26 hari lalu

Film Detective Pikachu merupakan film Pokemon live-action pertama dan dikemas lebih modern.
Deretan Film yang Diadaptasi dari Video Game

Adaptasi film yang diambil dari video game menawarkan pengalaman menarik dan menghibur bagi penonton segala usia.


Disdag Palembang Gelar Pasar Murah, Antisipasi Lonjakan Harga Menjelang Idul Adha

43 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Harga menjelang Idul Adha, Dinas Perdagangan Kota Palembang Adakan Pasar Murah. TEMPO/ Yuni Rohmawati
Disdag Palembang Gelar Pasar Murah, Antisipasi Lonjakan Harga Menjelang Idul Adha

Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Perdagangan (Disdag) menggelar pasar murah menjelang hari Raya Idul Adha 2024


Asosiasi Tagih Janji Pemerintah Soal Penguatan Industri Game Nasional, Isu Pendanaan Paling Krusial

57 hari lalu

Salah satu industri game dunia Sony and XBOX ONE, mengikuti pameran ini. Industri game di Inggris menyumbang GDP terbesar bagi Inggris, dengan total nilai transaksi mencapai  1.72 milyar poundsterling. Birmingham, Inggris, 24 September 2015.  M Bowles / Getty Images
Asosiasi Tagih Janji Pemerintah Soal Penguatan Industri Game Nasional, Isu Pendanaan Paling Krusial

Asosiasi game nasional mendesak realisasi Perpres Nomor 19 tahun 2024 soal pengembangan industri game nasional sebelum rezim berganti.


Mengenal Tangkahan, Kawasan Ekowisata dan Konservasi Gajah di Taman Nasional Gunung Leuser Sumut

58 hari lalu

Gajah-gajah saat menyiram wisatawan saat berkunjung ke Tangkahan di kawasan Taman Nasional Gunung Leuser, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Gajah-gajah tersebut digunakan bagi wisatawan untuk trekking keliling kawan ini. Tempo/Soetana Monang Hasibuan
Mengenal Tangkahan, Kawasan Ekowisata dan Konservasi Gajah di Taman Nasional Gunung Leuser Sumut

Tangkahan dijuluki sebagai The Hidden Paradise of North Sumatra, karena letaknya yang tersembunyi dengan keindahan alam yang masih alami,


Mengenal Tapera yang Akan Memotong Gaji Pegawai Sebesar 3 Persen

58 hari lalu

Pekerja tengah menyelesaikan proyek pembangunan rumah subsidi di kawasan Sukawangi, Bekasi, Jawa Barat, Senin, 6 Februari 2023. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. targetkan 182.250 unit KPR FLPP dan Tapera, seiring dengan rasio jumlah kebutuhan rumah (backlog) masih tinggi mencapai 12,75 unit. Tempo/Tony Hartawan
Mengenal Tapera yang Akan Memotong Gaji Pegawai Sebesar 3 Persen

Tapera adalah penyimpanan dana yang dilakukan oleh peserta secara periodik dalam jangka waktu tertentu


Dieng Caldera Race Digelar 8-9 Juni 2024, Peserta Diajak Lari Menikmati Keindahan dan Dinginnya Dieng

59 hari lalu

Telaga Merdada terlihat dari atas ketinggian 2.500 meter, di Dieng, Banjarnegara, (4/10). Penghujung musim kemarau di Dataran Tinggi Dieng menyuguhkan pemandangan yang eksotis. Aris Andrianto/Tempo
Dieng Caldera Race Digelar 8-9 Juni 2024, Peserta Diajak Lari Menikmati Keindahan dan Dinginnya Dieng

Pada Juni hingga Agustus, suhu udara di ketinggian Dieng mencapai nol derajat Celcius, bahkan minus.