Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Inflasi Naik, Hati-hati Stagflasi

image-profil

Wealth Management Head, Bank OCBC NISP

image-gnews
Ilustrasi Inflasi. kemenkeu.co.id
Ilustrasi Inflasi. kemenkeu.co.id
Iklan

Musim rilis laporan keuangan (earnings report) di Amerika Serikat (AS) merupakan saat paling aktif bagi para pelaku pasar saham. Laporan keuangan kuartal ketiga ini sering kali menjadi tolok ukur kinerja tahun berjalan, dan menjadi acuan bagi kinerja emiten di tahun mendatang. Kinerja emiten yang positif akan menjadi katalis bagi pergerakan pasar saham. Di AS, lebih dari 80 persen emiten yang terdaftar pada indeks S&P 500 melaporkan kinerja di atas ekspektasi, yang menunjukkan bahwa pemulihan bisnis masih berlanjut. 

Pada awal November, bank sentral AS, Federal Reserve, akhirnya memutuskan untuk melakukan tapering atau pengurangan pembelian aset sebanyak US$ 15 miliar per bulan mulai akhir November 2021. Namun, Fed juga mengungkapkan bahwa arah kebijakan ekonomi selanjutnya tetap akan mengikuti perkembangan data ekonomi, terutama data ketenagakerjaan. Menaikkan tingkat suku bunga untuk menahan inflasi dapat berdampak pada pertumbuhan bisnis dan sektor ketenagakerjaan. Sementara itu, inflasi Oktober terlihat meningkat 0,9 persen secara bulanan, atau 6,2 persen year-on-year. Lonjakan inflasi tertinggi dalam hampir tiga dekade ini didorong oleh kenaikan harga energi dan kelangkaan persediaan akibat musim dingin. Hal ini mendorong kenaikan imbal hasil obligasi pemerintah AS untuk 10 tahun atau US Treasury ke 1,5 persen mengantisipasi peluang kenaikan suku bunga yang lebih cepat, setidaknya pada paruh kedua di 2022.

Di sisi lain, perdebatan panjang yang terjadi di kongres Amerika antara Partai Demokrat dan Partai Republik terkait dengan Rancangan Undang-Undang (RUU) Infrastruktur Amerika Serikat akhirnya mencapai kata sepakat. RUU yang nilainya mencapai US$ 1 triliun akan mengatur tentang peningkatan belanja infrastruktur untuk jalan raya dan infrastruktur pendukung lainnya. Setelah ditandatangani oleh Presiden Joe Biden, maka RUU akan sah menjadi undang-undang. Serangkaian peristiwa ini berhasil menghantar indeks saham Wall Street mencatatkan penguatan selama sembilan hari berturut-turut hingga menyentuh all-time high. 

Akan tetapi, kenaikan inflasi tidak hanya terjadi di AS. Cina merilis kenaikan inflasi sebesar 1,5 persen y-o-y pada Oktober, sementara inflasi dari sisi produsen mencatatkan kenaikan 13,5 persen secara tahunan, yang merupakan level tertinggi dalam 26 tahun terakhir, akibat kenaikan biaya energi pada produksi. Kenaikan inflasi pada sisi produsen dapat mendorong terjadinya inflasi pada sisi konsumen, atau disebut sebagai cost push inflation. Di tengah perlambatan pertumbuhan ekonomi Cina, indikasi lonjakan inflasi ini meningkatkan kekhawatiran terjadinya stagflasi. 

Di tengah perlambatan fundamental ekonomi dan lonjakan kasus Covid-19, pasar saham Cina dan Hong Kong masih dibayangi oleh awan kelabu. Paska krisis likuiditas yang dialami oleh perusahaan pengembang properti Evergrande, sejumlah pengembang lainnya seperti Fantasia Holding, Sinic Holding, Modern Land, dan Kaisa Group mulai mengalami hal serupa. Aturan The Three Red Line yang ditetapkan oleh pemerintah Cina telah membuat sejumlah perusahaan pengembang ini kesulitan mendapatkan akses pada pendanaan. Meskipun terjadi tekanan pada sektor properti, namun tidak pada sektor teknologi. Indeks teknologi Hong Kong, Hang Seng Tech Index mencatatkan kenaikan sebesar 11 persen pada Oktober 2021. Hal ini diakibatkan oleh aksi bargain hunting investor, mengingat valuasi pasar saham Cina yang lebih menarik.

Lonjakan inflasi yang diakibatkan oleh kelangkaan gas alam yang melanda sebagian belahan dunia, memicu kenaikan sumber energi lain seperti batubara. Indonesia sebagai salah satu negara produsen batubara terbesar di dunia, mengalami peningkatan ekspor yang signifikan. Surplus neraca perdagangan tercatat sebesar $4,37 miliar pada September 2021. Selain itu pelonggaran aktivitas ekonomi di tengah landainya penambahan kasus harian Covid-19 dan kenaikan laju vaksinasi, mendorong kenaikan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menyentuh level tertinggi sepanjang masa di kisaran 6.700. Membaiknya prospek ekonomi Indonesia mendorong investor asing untuk kembali masuk ke pasar saham Indonesia dan memborong saham-saham berkapitalisasi besar atau blue chips stocks.

Berbeda dengan negara lain yang berkutat dengan lonjakan inflasi, inflasi di Indonesia justru tercatat masih rendah di 1,66 persen y-o-y. Selain itu, sentimen tapering AS yang lebih dovish turut mendorong kestabilan imbal hasil obligasi pemerintah di kisaran 6 persen. Dukungan Bank Indonesia dalam proses pemulihan ekonomi, melalui skema burden sharing, serta suplai obligasi yang terbatas, berhasil menjaga kestabilan pasar obligasi. Imbal hasil riil atau real yield yang masih tinggi diatas obligasi negara lain, dapat menjadi peredam dari dampak kenaikan imbal hasil US Treasury. Untuk imbal hasil obligasi pemerintah 10 tahun diperkirakan masih akan stabil di kisaran 6-6,3 persen hingga akhir tahun. 

Keputusan tapering terlihat menekan pergerakan mata uang Garuda. Walaupun sempat menguat di bawah Rp 14.100 di pertengahan Oktober, rupiah sempat melemah ke level Rp 14.313 terhadap dolar AS saat tapering diumumkan sebelum kembali di kisaran Rp 14.200-14.300. Cadangan devisa di akhir Oktober sebesar US$ 145,5 miliar, dan pendapatan bruto negara yang masih tercatat surplus 3,51 persen secara tahunan (y-o-y). Hal tersebut diharapkan memberikan stabilitas pada nilai tukar rupiah di kisaran Rp 14.150-14.450 hingga akhir tahun.

Meskipun demikian, di tengah optimisme pasar, investor pun perlu mewaspadai adanya koreksi yang terjadi saat sentimen negatif kembali bermunculan di pasar. Ada dua strategi yang dapat diterapkan saat berinvestasi adalah dengan melakukan diversifikasi dan dollar cost averaging. Dengan diversifikasi, memungkinkan kita untuk membagi alokasi portfolio investasi berdasarkan profil risiko atau risk appetite ke beberapa jenis aset seperti deposito, obligasi maupun reksa dana saham. Sementara, dollar cost averaging atau akumulasi bertahap saat terjadi koreksi, akan membantu menurunkan rata-rata harga beli dari investasi kita. Kedua strategi ini dapat membantu kita, sebagai investor, untuk meminimalisasi risiko kerugian yang muncul akibat sentimen negatif tersebut. 

Membuat keputusan investasi di tengah pandemi tentunya tidak mudah, apalagi jika mulai berinvestasi dengan cara tradisional, dengan kita perlu datang mengunjungi bank terdekat atau membutuhkan proses tatap muka secara langsung. Namun dengan kemajuan teknologi, hal ini semakin dipermudah. Memulai investasi pun bisa dilakukan sambil rebahan dengan adanya pembelian investasi secara online. Tentunya, investor juga perlu memilih bank dengan reputasi dan kredibilitas yang baik, yang juga diatur dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Pertimbangkan untuk berinvestasi melalui bank yang dapat menyediakan layanan investasi terintegrasi dengan transaksi keuangan harian untuk memudahkan transaksi pembelian investasi yang dipilih.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hibah untuk Keberlanjutan Media yang Melayani Kepentingan Publik

2 hari lalu

Ilustrasi perang sosial media. / Arsip Tempo: 170917986196,9867262
Hibah untuk Keberlanjutan Media yang Melayani Kepentingan Publik

Tanggung jawab negara dalam memastikan jurnalisme yang berkualitas di Tanah Air perlu ditagih.


AFPI Sebut Mahasiswa Jadi Salah Satu Peminjam Dana Fintech Lending, untuk Bayar UKT hingga Penelitian

5 hari lalu

UKU dan Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) menggelar konferensi pers di The Acre, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 21 Maret 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
AFPI Sebut Mahasiswa Jadi Salah Satu Peminjam Dana Fintech Lending, untuk Bayar UKT hingga Penelitian

Mahasiswa disebut menjadi salah satu peminjam di fintech lending.


DPRD DKI Jakarta Gelontorkan Rp 3 M untuk Seragam Dinas, Sekwan: Ada Pin Emas

21 hari lalu

Badan Anggaran (Banggar) bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) kembali membahas Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2024 di Ruang Rapat Paripurna, DPRD DKI Jakarta, Senin, 30 Oktober 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
DPRD DKI Jakarta Gelontorkan Rp 3 M untuk Seragam Dinas, Sekwan: Ada Pin Emas

DPRD DKI Jakarta kembali menggelontorkan anggaran miliaran untuk pengadaan baju dinas dan atributnya. Tahun 2024 bahkan anggarannya naik menembus Rp 3 miliar.


Pastikan Dukung Hak Angket, NasDem: Menunggu Penghitungan Suara Selesai

21 hari lalu

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh memberikan pidato politiknya secara virtual pada acara HUT ke-12 Partai Nasdem di NasDem Tower, Jakarta, Sabtu 11 November 2023. HUT tersebut mengambil tema
Pastikan Dukung Hak Angket, NasDem: Menunggu Penghitungan Suara Selesai

NasDem memastikan bakal mendukung digulirkannya hak angket kecurangan pemilu di DPR. Menunggu momen perhitungan suara rampung.


H+1 Pemilu, Bulog Salurkan Lagi Bansos Beras

42 hari lalu

Pekerja mengangkut beras di Gudang Bulog Kelapa Gading, Jakarta, Senin, 5 Januari 2024. Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan memastikan persediaan bahan pokok, terutama beras, cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang Ramadan 1445 Hijriah. TEMPO/Tony Hartawan
H+1 Pemilu, Bulog Salurkan Lagi Bansos Beras

Bayu Krisnamurthi memantau langsung penyaluran bansos beras di Kantor Pos Sukasari, Kota Bogor, Jawa Barat pada Kamis, 15 Februari 2024.


Penjabat Bupati Banyuasin Sidak Pusat Pelayanan Terpadu Citra Grand City

45 hari lalu

Penjabat Bupati Banyuasin Sidak Pusat Pelayanan Terpadu Citra Grand City

Hani Syopiar mengapresiasi tenaga kesehatan yang bertugas selama libur panjang.


Urgensi Kontranarasi dari Film Dokumenter "Sexy Killer" dan "Dirty Vote"

45 hari lalu

Cuplikan film Dirty Vote. YouTube
Urgensi Kontranarasi dari Film Dokumenter "Sexy Killer" dan "Dirty Vote"

Layaknya "Sexy Killer", "Dirty Vote" layak diacungi jempol. Substansi yang dihadirkan membuka mata kita tentang kecurangan dan potensi-potensi kecurangan elektoral secara spesifik, yang boleh jadi terlewat oleh kesadaran umum kita.


PT Pegadaian Dukung Sertifikasi Halal bagi Pedangang Mie Bakso Yogyakarta

51 hari lalu

PT Pegadaian Dukung Sertifikasi Halal bagi Pedangang Mie Bakso Yogyakarta

PT Pegadaian berkolaborasi dengan Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) serta Pondok Pesantren Mahasiswa Al-Ashfa Yogyakarta untuk memfasilitasi proses sertifikasi halal.


Terkini: Seruan Pemakzulan Jokowi karena Penyelewengan Bansos, Gaji Ketua KPU yang Melanggar Etik Loloskan Gibran

51 hari lalu

Warga membawa beras dan bantuan presiden pada acara Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah di Gudang Bulog, Telukan, Sukoharjo, Jawa Tengah, Kamis 1 Februari 2024. Presiden memastikan pemerintah akan menyalurkan bantuan 10 kilogram beras yang akan dibagikan hingga bulan Juni kepada 22 juta masyarakat Penerima Bantuan Pangan (PBP) di seluruh Indonesia. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Terkini: Seruan Pemakzulan Jokowi karena Penyelewengan Bansos, Gaji Ketua KPU yang Melanggar Etik Loloskan Gibran

Berita terkini: Seruan pemakzulan Presiden Jokowi karena dugaan penyelewengan Bansos, gaji Ketua KPU yang terbukti langgar etik meloloskan Gibran.


Bagaimana Bongbong Memenangkan Pilpres Filipina

52 hari lalu

Ferdinand
Bagaimana Bongbong Memenangkan Pilpres Filipina

Kemenangan Bongbong, nama beken dari Ferdinand Marcos Jr. sering dikaitkan dengan penggunaan media sosial seperti Tiktok, Instagram dan Facebook secara masif, selain politik gimmick nir substansi berupa joget-joget yang diperagakan Bongbong.