Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Batu Itu

image-profil

Oleh

image-gnews
Iklan

Kita ini Sisifus, kata seorang teman. Wajahnya lelah.

Kita berjerih payah mendorong batu harapan mencapai puncak. Kita berhasil memilih seorang presiden dengan jujur dan merasa lega bisa menyiapkan masa depan. Tapi segera kita tahu, momen lega itu tak lama. Kini batu karang yang kita naikkan itu mulai merosot, terancam menggelinding kembali ke bawah. Demokrasi merapuh. Partai politik dikuasai orang-orang yang bertindak seperti pemilik yang praktis bisa melakukan apa saja dan tak bisa diganti. Republik jadi sebuah oligarki. Mereka kendalikan Parlemen, mereka memaksakan kehendak bahkan ke Presiden yang akhirnya beraliansi dengan mereka. Pada gilirannya para juragan politik ini akan membuat kita, rakyat, hanya sebagai papan pengganjal. Harapan kepada demokrasi kelar.

Kita ini Sisifus, kata teman tadi.

Dengan memakai perumpamaan itu, batu karang yang kemarin kita letakkan di pucuk gunung, harapan itu, akan bergeser. Kelak (malah mungkin tak lama lagi), ia akan jatuh sampai ke dasar, dan kita atau generasi setelah kita akan megap-megap memunggahnyalagi ke puncak.

Kita Sisifus, kata teman itu mengulang.

Umur saya cukup tua untuk tahu, ia sedang berbicara tentang sejarah politik Indonesia seraya membaca perumpamaan terkenal yang diadopsi Albert Camus dari dongeng Yunani kuno.

Sejak 1945, sejak Republik Pertama, harapan mekar: Indonesia akan tumbuh dalam keadilan dan kemerdekaan. Tapi hanya dalam beberapa dasawarsa, harapan itu retak-retak. Sistem politik diubah, sampai lima atau enam kali, dan bentuk-bentuk Republik yang berbeda dicoba. Tiap kali kita ingin merasa keadaan sudah beres, tapi tidak.

Apa gerangan yang akan terjadi jika kita tambah sadar, masa depan yang kita rancang tak pernah didapat dan kita harus tiap kali kembali mendorong batu itu ke puncak gunung?

Dalam Le Mythe de Sisyphe Camus, takdir para dewa atas Sisifusatas manusia berat dan ganjil, dan tak ada jalan keluar. Pandangan ini, amat muram, pernah dikecam sebagai "pesimisme" Eropa setelah Perang Dunia II yang tak cocok dengan sebuah bangsa yang sedang bangkit.

Tapi tidak. Camus justru menunjukkan semacam optimisme yang tak lazim. Di ujung esai filsafatnya yang kita kutip itu, Camus mengatakan, kita harus membayangkan Sisifus berbahagia.

"Saya tinggalkan Sisifus di kaki gunung itu. Manusia selalu menemukan lagi bebannya. Namun Sisifus mengajarkan kesetiaan yang lebih luhur, yang menampik dewa-dewa dan dengan sikap itu mengangkat batu. Ia menyimpulkan bahwa semua beres. Alam semesta ini, yang sejak itu tak punya penguasa, baginya tak mandul atau sia-sia…. Perjuangan itu sendiri, menuju ke ketinggian, cukup memenuhi hati manusia. Kita harus membayangkan Sisifus berbahagia."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kalimat penutup itu memang agak meragukan; saya tak bisa membayangkan Sisifus "berbahagia". Tapi agaknya sebagaimana yang kita rasakan kini setelah menempuh sejarah panjang Indonesia yang tumbuh adalah sikap yang tak lagi naif.

Dari harapan-harapan yang tak terkabul, dari antusiasme yang terbentur, "tak lagi naif" tak harus getir dan ngambek kepada sejarah. Atau mencemooh semua, dan tak mempercayai tiap ikhtiar perubahan. "Tak lagi naif" berarti kita lebih teguh, mungkin angkuh, bangga bisa bertahan. Pada Sisifus, kata Camus, tampak contoh "sebuah wajah yang seraya bekerja keras begitu dekat dengan batu, telah merupakan batu sendiri".

Dan "ikhtiarnya tak akan berhenti".

Tapi ke mana?

Tak gampang menjawab itu. Perjuangan ke kehidupan yang berkeadilan dan berkebebasan perjuangan demokrasi rasanya telah kehabisan desain.

Pernah ada masa ketika orang-orang pintar memperhitungkan bahwa keadilan dalam arti distribusi kekayaan yang meratakan terjadi jika kekayaan di masyarakat kian tumbuh. Si kaya tak perlu dipaksa, dengan dikenai pajak, membagikan kekayaan mereka ke lapisan masyarakat yang berkekurangan. Dalam pandangan yang dikenal sebagai teori trickle-down effect ini pemerataan diyakini akan terjadi dengan cara yang diumpamakan John Kenneth Galbraith secara kocak: "Bila kuda diberi makan cukup banyak dedak, dedak itu akan tercecer untuk burung layang-layang."

Tapi apa lacur: sampai hari ini, si kuda makin gemuk dan ribuan burung layang-layang tetap lapar. Negara, yang sering diharapkan akan mengelola pemerataan secara lebih baik, telah jadi alamat yang salah. Oligarki makin menghambat proses. Ketika para juragan politik mengkonsolidasikan diri dengan memusatkan uang dan kekuasaan di tangan mereka, ketidakadilan membentuk bangunan permanennya sendiri.

Siapa yang bisa mengubah itu, bagaimana mengubah ituitu pertanyaan yang jadi klasik karena tak kunjung terjawab. Demokrasi parlementer akhirnya, seperti kita saksikan, mengalami distorsi. Cara lain pemerataan, revolusi sosialis yang pernah dicoba di Rusia, Tiongkok, dan lain-lain, juga melenceng. Dalam sejarah perjuangan yang panjang, manusia memang Sisifus.

Tapi entah kenapa manusia tak bisa berhenti. Mungkin tiap kali kita maju dengan sikap yang berbeda. Kita bisa makin tangguh sekeras batu, tapi juga lebih rendah hati: mencari yang tak mutlak. Sisifus tetap dengan setia mendorong batu sampai puncak, tapi tahu, dalam kata-kata Camus, "Tak ada matahari tanpa bayang-bayang, dan sungguh penting mengenal malam." Siapa yang mengharap terang yang absolut akan kecewa secara absolut.

Goenawan Mohamad

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Politikus Demokrat Timo Pangerang Diduga Rangkap Jabatan, Ada Indikasi Benturan Kepentingan di LPS

9 hari lalu

Andi Timo Pangerang. Foto: Facebook
Politikus Demokrat Timo Pangerang Diduga Rangkap Jabatan, Ada Indikasi Benturan Kepentingan di LPS

Politikus Partai Demokrat A.P.A Timo Pangerang diduga rangkap jabatan sebagai kader partai dan anggota Badan Supervisi Lembaga Penjamin Simpanan (LPS)


Dua Begal Terekam CCTV Saat Beraksi di Grogol Petamburan, Ditangkap di Kuningan dan Bogor

15 hari lalu

Ilustrasi begal / penyerangan dengan senjata tajam / klitih / perampokan. Shutterstock
Dua Begal Terekam CCTV Saat Beraksi di Grogol Petamburan, Ditangkap di Kuningan dan Bogor

Unit Reskrim Polsek Grogol Petamburan Jakarta Barat mengungkap motif di balik aksi begal ponsel di warteg wilayah Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.


Pantang Menyerah Lawan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Segala Ikhtiar Dilakukan

18 hari lalu

Vidi Aldiano mengunggah foto dirinya saat bertolak ke Koh Samui, Thailand untuk menjalani terapi melawan kanker ginjal. Foto: Instagram.
Pantang Menyerah Lawan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Segala Ikhtiar Dilakukan

Vidi Aldiano mengaku mengalami serangan kecemasan saat transit di Bandara Changi, Singapura sebelum melanjutkan perjalanan ke Thailand untuk terapi.


PLN Gandeng 28 Mitra Kembangkan Infrastruktur Catu Daya Kendaraan Listrik

21 hari lalu

Direktur Retail dan Niaga PLN Edi Srimulyanti saat menyampaikan sambutannya pada acara penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan 28 mitra badan usaha terkait pengembangan dan penyediaan charging di PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya (UID Jaya) pada Rabu, 3 Juli 2024.
PLN Gandeng 28 Mitra Kembangkan Infrastruktur Catu Daya Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) melakukan langkah besar dalam memperkuat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia dengan menandatangani 30 set Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan 28 mitra badan usaha terkait pengembangan dan penyediaan charging.


Deretan Film yang Diadaptasi dari Video Game

26 hari lalu

Film Detective Pikachu merupakan film Pokemon live-action pertama dan dikemas lebih modern.
Deretan Film yang Diadaptasi dari Video Game

Adaptasi film yang diambil dari video game menawarkan pengalaman menarik dan menghibur bagi penonton segala usia.


Disdag Palembang Gelar Pasar Murah, Antisipasi Lonjakan Harga Menjelang Idul Adha

43 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Harga menjelang Idul Adha, Dinas Perdagangan Kota Palembang Adakan Pasar Murah. TEMPO/ Yuni Rohmawati
Disdag Palembang Gelar Pasar Murah, Antisipasi Lonjakan Harga Menjelang Idul Adha

Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Perdagangan (Disdag) menggelar pasar murah menjelang hari Raya Idul Adha 2024


Asosiasi Tagih Janji Pemerintah Soal Penguatan Industri Game Nasional, Isu Pendanaan Paling Krusial

57 hari lalu

Salah satu industri game dunia Sony and XBOX ONE, mengikuti pameran ini. Industri game di Inggris menyumbang GDP terbesar bagi Inggris, dengan total nilai transaksi mencapai  1.72 milyar poundsterling. Birmingham, Inggris, 24 September 2015.  M Bowles / Getty Images
Asosiasi Tagih Janji Pemerintah Soal Penguatan Industri Game Nasional, Isu Pendanaan Paling Krusial

Asosiasi game nasional mendesak realisasi Perpres Nomor 19 tahun 2024 soal pengembangan industri game nasional sebelum rezim berganti.


Mengenal Tangkahan, Kawasan Ekowisata dan Konservasi Gajah di Taman Nasional Gunung Leuser Sumut

58 hari lalu

Gajah-gajah saat menyiram wisatawan saat berkunjung ke Tangkahan di kawasan Taman Nasional Gunung Leuser, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Gajah-gajah tersebut digunakan bagi wisatawan untuk trekking keliling kawan ini. Tempo/Soetana Monang Hasibuan
Mengenal Tangkahan, Kawasan Ekowisata dan Konservasi Gajah di Taman Nasional Gunung Leuser Sumut

Tangkahan dijuluki sebagai The Hidden Paradise of North Sumatra, karena letaknya yang tersembunyi dengan keindahan alam yang masih alami,


Mengenal Tapera yang Akan Memotong Gaji Pegawai Sebesar 3 Persen

58 hari lalu

Pekerja tengah menyelesaikan proyek pembangunan rumah subsidi di kawasan Sukawangi, Bekasi, Jawa Barat, Senin, 6 Februari 2023. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. targetkan 182.250 unit KPR FLPP dan Tapera, seiring dengan rasio jumlah kebutuhan rumah (backlog) masih tinggi mencapai 12,75 unit. Tempo/Tony Hartawan
Mengenal Tapera yang Akan Memotong Gaji Pegawai Sebesar 3 Persen

Tapera adalah penyimpanan dana yang dilakukan oleh peserta secara periodik dalam jangka waktu tertentu


Dieng Caldera Race Digelar 8-9 Juni 2024, Peserta Diajak Lari Menikmati Keindahan dan Dinginnya Dieng

59 hari lalu

Telaga Merdada terlihat dari atas ketinggian 2.500 meter, di Dieng, Banjarnegara, (4/10). Penghujung musim kemarau di Dataran Tinggi Dieng menyuguhkan pemandangan yang eksotis. Aris Andrianto/Tempo
Dieng Caldera Race Digelar 8-9 Juni 2024, Peserta Diajak Lari Menikmati Keindahan dan Dinginnya Dieng

Pada Juni hingga Agustus, suhu udara di ketinggian Dieng mencapai nol derajat Celcius, bahkan minus.