Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perkenalkan: Wakanda, Sebuah Tanah Air Impian

image-profil

Oleh

image-gnews
Black Panther
Black Panther
Iklan

BLACK PANTHER
Sutradara   : Ryan Coogler
Skenario     : Ryan Coogler, Joe Robert Cole
Pemain       : Chadwick Boseman, Michael B.Jordan, Lupita Nyong’o, Danai Gurira, Martin Freeman

Alkisah, adalah sebuah negara bernama Wakanda. Sebuah negara fantasi yang merupakan gabungan dari kedahsyatan teknologi masa depan yang tak dimiliki warga dunia manapun dan kecantikan alam Afrika.

Wakanda adalah rumah bagi T’Challa (Chadwick Boseman), yang juga dikenal sebagai Black Panther, dan adiknya Shuri, adalah putera-puteri sang raja Wakanda. Ketika film ini dibuka, T’Challa telah menemui takdirnya: dia harus menggantikan sang Ayah yang baru saja wafat.

T’Challa dinobat menjadi raja Wakanda dan mewujudkan warisan pemikirannya: kerajaan ini dengan segenap kekayaannya  hanya untuk warga Wakanda. Dia adalah kerajaan yang seluruh teritorinya tertutup oleh selapis  kabut yang tak kasat mata. Di luar lapisan itu adalah Wakanda, yang bagi mata dunia, adalah sebuah pandangan  klise: negara Afrika yang miskin dan menderita.

T’Challa tak punya hasrat untuk untuk ‘mengoreksi’ citra klise  itu karena dia lebih sibuk menanggapi para penantangnya, yang merasa lebih kompeten. Sebuah pertarungan gaya Wakanda lazim terjadi. Siapapun boleh menantang calon raja dengan sebuah duel gaya Wakanda.

Salah satu adegan Black Panther

Dan itulah yang terjadi ketika penantang utama hadir dari luar Wakanda. Seorang sosok misterius yang ‘tertinggal’ di dunia nyata karena  sebuah sejarah Wakanda yang gelap bernama Erik Killmonger (Michael B.Jordan). Dia adalah sebuah titik gelap sejarah Wakanda yang selama ini ditutup oleh ayah T’Challa, yang kelak  dibuka kembali oleh T’Challa atau Black Phanter.

Siapakah Erik Killmonger, yang belakangan disambut sebagai sosok anti-hero yang dielu-elukan penonton ini? Apa latar belakangnya? Dan mengapa dia menjadi pencuri perhatian film ini, selain sosok Shuri, adik T’Chala si jenius, tangkas dan bandel itu?

Tokoh Erik Killmonger  adalah seorang karakter tragis.Berbeda dengan  penjahat jalanan seperti Ulysses Klaue (Andy Serkiss) yang cuma tertarik memperkaya diri, Erik adalah tokoh yang terkait dengan masa lalu kerajaan. Tetapi dia muncul bukan sekedar untuk menjadi rival tahta dan merebut kekayaan vibranium yang telah membuat Wakanda sebagai negara termaju dan terkaya di dunia.

Killmonger juga menyodorkan sebuah wacana. Ras kulit berwarna selalu ditindas, dikolonisasi, dijajah dan karena itu terkebelakang. Vibranium, demikian kata Killmonger, akan mampu membinasakan kesombongan mereka dan menaikkan Wakanda sebagai negara yang berharkat dan memiliki daya.

T’Challa yang mencoba mempertahankan tradisi Bapaknya mulai bertanya-tanya apa sebetulnya yang mereka lindungi selama ini. Dan tak heran, Killmonger, meski jelas namanya menunjukkan ia haus darah, menjadi semacam anti-hero yang disukai penonton karena kompleksitas karakternya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Faktor lain yang tentu saja menarik karena baru kali ini sebuah film besar, superhero hanya menampilkan dua tokoh kulit putih sebagai tokoh sampingan yang tak terlalu penting. Selebihnya adalah aktor aktris Afro-Amerika terkemuka yang memang tampil memukau. Selain Bosman dan Jordan , kita langsung mengenali Forrest Whitakker dan Angela Basset yang tampil dengan agung, Daniel Kaluuya yang sedang menjadi kesayangan Hollywood; dan Lupita Nyong’o yang tentu saja sudah meraih piala Oscar.

Wakanda, negara asal Black Panther

Para tokoh perempuan yang kuat dan dominan ditambah lagi dengan pasukan elite Dora Milaje seolah bersambut dengan berlangsungnya gerakan #MeToo yang tengah menggelegar.

Musik yang asyik dan kostum  meriah yang terinspirasi dari warna-warni  berbagai etnik Afrika sekaligus  kelompok etnik Ifugao di Filipina, film ini langsung memenangkan hati dan mata penonton pada pandangan pertama.

Bagaimanapun, Chadick Boseman tetaplah pusat perhatian fim ini. Bukan karena dia adalah protagonis film  ini, melainkan karena betapa magnetiknya setiap ucapan dan gerak geriknya.  Michael B.Jordan tentu saja jantan, Forrest Whittaker tampil agung, tetapi Boseman mampu menampilkan kharisma tanpa harus memiliki totok pada kulitnya (seperti halnya Erik yang menunjukkan jumlah orang yang sudah dibunuhnya).

Tak perlu raungan maskulin atau gaya jagoan. Cukup seorang adik jenius yang agak mengingatkan kita pada tokoh Q pada serial James Bond yang mampu menciptakan berbagai gadget. Bahkan adegan kejar mengejar yang banyak dibantu si jenius Shuri di Busan lebih mirip sebuah film spionase daripada superhero

Sutradara Ryan Coogler melakukan sebuah terobosan besar bukan hanya karena dia meletakkan cerita dan aktor Afro-American yang berharkat di panggung, tetapi juga karena dia telah mengguncang persepsi apa yang dianggap “bakal laku” atau “zona aman” Hollywood. Mudah-mudahan ini bukan tren sesaat, karena sudah waktunya layar Hollywood tidak didominasi melulu oleh kulit putih belaka.

LEILA S. CHUDORI

      

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Politikus Demokrat Timo Pangerang Diduga Rangkap Jabatan, Ada Indikasi Benturan Kepentingan di LPS

9 hari lalu

Andi Timo Pangerang. Foto: Facebook
Politikus Demokrat Timo Pangerang Diduga Rangkap Jabatan, Ada Indikasi Benturan Kepentingan di LPS

Politikus Partai Demokrat A.P.A Timo Pangerang diduga rangkap jabatan sebagai kader partai dan anggota Badan Supervisi Lembaga Penjamin Simpanan (LPS)


Dua Begal Terekam CCTV Saat Beraksi di Grogol Petamburan, Ditangkap di Kuningan dan Bogor

15 hari lalu

Ilustrasi begal / penyerangan dengan senjata tajam / klitih / perampokan. Shutterstock
Dua Begal Terekam CCTV Saat Beraksi di Grogol Petamburan, Ditangkap di Kuningan dan Bogor

Unit Reskrim Polsek Grogol Petamburan Jakarta Barat mengungkap motif di balik aksi begal ponsel di warteg wilayah Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.


Pantang Menyerah Lawan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Segala Ikhtiar Dilakukan

18 hari lalu

Vidi Aldiano mengunggah foto dirinya saat bertolak ke Koh Samui, Thailand untuk menjalani terapi melawan kanker ginjal. Foto: Instagram.
Pantang Menyerah Lawan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Segala Ikhtiar Dilakukan

Vidi Aldiano mengaku mengalami serangan kecemasan saat transit di Bandara Changi, Singapura sebelum melanjutkan perjalanan ke Thailand untuk terapi.


PLN Gandeng 28 Mitra Kembangkan Infrastruktur Catu Daya Kendaraan Listrik

21 hari lalu

Direktur Retail dan Niaga PLN Edi Srimulyanti saat menyampaikan sambutannya pada acara penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan 28 mitra badan usaha terkait pengembangan dan penyediaan charging di PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya (UID Jaya) pada Rabu, 3 Juli 2024.
PLN Gandeng 28 Mitra Kembangkan Infrastruktur Catu Daya Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) melakukan langkah besar dalam memperkuat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia dengan menandatangani 30 set Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan 28 mitra badan usaha terkait pengembangan dan penyediaan charging.


Deretan Film yang Diadaptasi dari Video Game

26 hari lalu

Film Detective Pikachu merupakan film Pokemon live-action pertama dan dikemas lebih modern.
Deretan Film yang Diadaptasi dari Video Game

Adaptasi film yang diambil dari video game menawarkan pengalaman menarik dan menghibur bagi penonton segala usia.


Disdag Palembang Gelar Pasar Murah, Antisipasi Lonjakan Harga Menjelang Idul Adha

43 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Harga menjelang Idul Adha, Dinas Perdagangan Kota Palembang Adakan Pasar Murah. TEMPO/ Yuni Rohmawati
Disdag Palembang Gelar Pasar Murah, Antisipasi Lonjakan Harga Menjelang Idul Adha

Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Perdagangan (Disdag) menggelar pasar murah menjelang hari Raya Idul Adha 2024


Asosiasi Tagih Janji Pemerintah Soal Penguatan Industri Game Nasional, Isu Pendanaan Paling Krusial

57 hari lalu

Salah satu industri game dunia Sony and XBOX ONE, mengikuti pameran ini. Industri game di Inggris menyumbang GDP terbesar bagi Inggris, dengan total nilai transaksi mencapai  1.72 milyar poundsterling. Birmingham, Inggris, 24 September 2015.  M Bowles / Getty Images
Asosiasi Tagih Janji Pemerintah Soal Penguatan Industri Game Nasional, Isu Pendanaan Paling Krusial

Asosiasi game nasional mendesak realisasi Perpres Nomor 19 tahun 2024 soal pengembangan industri game nasional sebelum rezim berganti.


Mengenal Tangkahan, Kawasan Ekowisata dan Konservasi Gajah di Taman Nasional Gunung Leuser Sumut

58 hari lalu

Gajah-gajah saat menyiram wisatawan saat berkunjung ke Tangkahan di kawasan Taman Nasional Gunung Leuser, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Gajah-gajah tersebut digunakan bagi wisatawan untuk trekking keliling kawan ini. Tempo/Soetana Monang Hasibuan
Mengenal Tangkahan, Kawasan Ekowisata dan Konservasi Gajah di Taman Nasional Gunung Leuser Sumut

Tangkahan dijuluki sebagai The Hidden Paradise of North Sumatra, karena letaknya yang tersembunyi dengan keindahan alam yang masih alami,


Mengenal Tapera yang Akan Memotong Gaji Pegawai Sebesar 3 Persen

58 hari lalu

Pekerja tengah menyelesaikan proyek pembangunan rumah subsidi di kawasan Sukawangi, Bekasi, Jawa Barat, Senin, 6 Februari 2023. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. targetkan 182.250 unit KPR FLPP dan Tapera, seiring dengan rasio jumlah kebutuhan rumah (backlog) masih tinggi mencapai 12,75 unit. Tempo/Tony Hartawan
Mengenal Tapera yang Akan Memotong Gaji Pegawai Sebesar 3 Persen

Tapera adalah penyimpanan dana yang dilakukan oleh peserta secara periodik dalam jangka waktu tertentu


Dieng Caldera Race Digelar 8-9 Juni 2024, Peserta Diajak Lari Menikmati Keindahan dan Dinginnya Dieng

59 hari lalu

Telaga Merdada terlihat dari atas ketinggian 2.500 meter, di Dieng, Banjarnegara, (4/10). Penghujung musim kemarau di Dataran Tinggi Dieng menyuguhkan pemandangan yang eksotis. Aris Andrianto/Tempo
Dieng Caldera Race Digelar 8-9 Juni 2024, Peserta Diajak Lari Menikmati Keindahan dan Dinginnya Dieng

Pada Juni hingga Agustus, suhu udara di ketinggian Dieng mencapai nol derajat Celcius, bahkan minus.