Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tantangan Berat Pemimpin KPK

Oleh

image-gnews
Iklan

Setelah tertunda-tunda lebih dari tiga bulan, akhirnya Komisi Pemberantasan Korupsi punya pemimpin baru. Namun persoalannya tidak selesai sampai di situ. Satu masalah penting menunggu mereka: membuktikan komitmen pemberantasan korupsi.

Banyak pihak ragu akan kesungguhan Agus Rahardjo, Alexander Marwata, Saut Situmorang, Basariah Panjaitan, dan Laode Muhammad Syarif dalam perang melawan para penggarong duit negara. Agus, yang mantan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa, memang tak punya catatan buruk. Tapi Ketua KPK baru ini belum berpengalaman dalam pemberantasan korupsi. Sedangkan Irjen Basaria, yang seorang polisi, secara terbuka telah menyatakan lebih tertarik memajukan fungsi KPK sebagai pencegah korupsi.

Komitmen antikorupsi ini akan bisa terlihat dalam satu-dua bulan pertama. Agus Rahardjo dan kawan-kawan bisa memulai penuntasan kasus-kasus besar yang terbengkalai sejak lembaga ini diobok-obok pada tahun lalu. Contohnya, kasus Bantuan Likuiditas Bank Indonesia, kasus korupsi proyek KTP elektronik, atau manipulasi di Petral yang baru diungkap Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Sudirman Said.

Upaya penguatan kembali KPK juga merupakan tantangan besar. Sikap DPR yang ngotot memasukkan revisi Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2002 tentang KPK sebagai prioritas Program Legislasi Nasional periode 2016 sungguh keterlaluan. Sulit untuk tidak menuduh politikus DPR tak bisa menahan hasrat politiknya buat melumpuhkan Komisi Pemberantasan Korupsi lewat revisi undang-undang.

Jelas sudah, ada banyak usulan revisi yang ingin mempreteli kekuatan KPK. Misalnya, pembatasan masa kerja KPK hanya 12 tahun serta kewenangan penyadapan hanya boleh dilakukan atas izin jaksa atau setelah KPK menetapkan status tersangka. Ini sama artinya dengan membuat KPK lumpuh. Padahal sudah terbukti bahwa rekaman penyadapan itulah yang membuat KPK bisa menangkap tangan praktek kotor para koruptor. Ada bejibun pasal ganjil lainnya yang diusung DPR untuk melemahkan lembaga antirasuah ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Yang juga tak kalah penting dilakukan para pemimpin KPK adalah mengangkat kembali moral para pegawai dan penyidik KPK. Dalam setahun terakhir mereka mendapat banyak tekanan berupa ancaman kriminalisasi. Setelah kasus Bambang Widjojanto, Abraham Samad, kini penyidik antikorupsi Novel Baswedan juga tengah diobok-obok polisi.

Tekanan itu juga datang dari internal KPK sendiri saat Taufiequrachman Ruki menjabat Ketua KPK. Ruki menjatuhkan hukuman kepada sejumlah karyawandari sanksi ringan sampai ancaman pemecatanlantaran mereka melayangkan protes atas penyerahan kasus Budi Gunawan ke Kejaksaan Agung. Kepercayaan para penyidik KPK kepada pemimpin perlu dipulihkan kembali.

Serangan ke tubuh KPK belum akan hilang. Namun kita percaya, itu semua akan teratasi jika Agus Rahardjo dan kawan-kawan mengikuti jejak para pemimpin sebelumnya. Mereka berfokus pada pemberantasan korupsi tanpa pandang bulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PKB Nilai Syarat dari PAN untuk Dukung Anies di Pilgub Jakarta Hambat Pembentukan Koalisi

53 detik lalu

Wakil Ketua Umum DPP PKB Jazilul Fawaid saat ditemui usai pertemuan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di DPP PKB di Jalan Raden Saleh Raya, Senen, Jakarta Pusat pada Senin, 29 April 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
PKB Nilai Syarat dari PAN untuk Dukung Anies di Pilgub Jakarta Hambat Pembentukan Koalisi

PKB sendiri sudah dekat dengan sikap akan mendukung Anies di Pilgub Jakarta.


Ratusan Ribu Anak Terlibat Judi Online, KPAI: Ini Kegagalan Negara

4 menit lalu

Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), Ai Maryati Solihah (kedua dari kiri), saat memberikan pidato pada konferensi pers Laporan Akhir Tahun KPAI 2023, di Jakarta, Senin (22 Januari 2024). (ANTARA/Lintang Budiyanti Prameswari)
Ratusan Ribu Anak Terlibat Judi Online, KPAI: Ini Kegagalan Negara

Keterlibatan anak-anak dalam pusaran judi online merupakan kegagalan negara. Negara telah gagal memenuhi lima klaster hak anak.


Misteri Sosok Pengendali Judi Online Berinisial T

5 menit lalu

Ilustrasi pemain judi online. Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie akan mengumumkan karyawan dari Kementerian Kominfo yang bermain judi online, pada Kamis, 27 Juni 2024 mendatang. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Misteri Sosok Pengendali Judi Online Berinisial T

Kepala BP2MI Benny Rhamdani mengungkapkan sosok berinisial T sebagai aktor di balik bisnis judi online.


Politisi AS Beri Label Penjahat Perang Kepada Benjamin Netanyahu, Penuhi Syarat Langgar Konvensi Jenewa?

11 menit lalu

Politisi AS Beri Label Penjahat Perang Kepada Benjamin Netanyahu, Penuhi Syarat Langgar Konvensi Jenewa?

Rashida Tlaib, satu-satunya anggota Kongres AS angkat spanduk saat Benjamin Netanyahu pidato. Penjahat perang ditujukan pada PM Israel.


Kapal Tenggelam di Anambas Diduga Akibat Kelebihan Penumpang

22 menit lalu

Kapal Motor Samarinda membawa penumpang yang duduk di atas atap kapal dari Tarempa tujuan Matak, Anambas. Foto: Istimewa
Kapal Tenggelam di Anambas Diduga Akibat Kelebihan Penumpang

Kapal tenggelam di perairan Anambas diduga akibat kelebihan jumlah penumpang.


CrowdStrike Klaim Kegagalan Tes Software sebagai Biang Kerok Macetnya 8,5 Juta Komputer Global

31 menit lalu

Crowdstrike falcon. Istimewa
CrowdStrike Klaim Kegagalan Tes Software sebagai Biang Kerok Macetnya 8,5 Juta Komputer Global

CrowdStrike telah menerbitkan tinjauan pascainsiden atas gangguan itu. Posting terperinci tersebut menyalahkan bug dalam perangkat lunak pengujian.


Cara Jitu Tak Terbelit Utang Kartu Kredit, Perhatikan 7 Tips Berikut

33 menit lalu

Ilustrasi kartu kredit. Pixabay
Cara Jitu Tak Terbelit Utang Kartu Kredit, Perhatikan 7 Tips Berikut

Jika tak bijak menggunakan kartu kredit, bisa terjerat utang yang bertumpuk. Berikut 7 tips gunakan kartu kredit secara benar.


Anggaran Makan Bergizi Gratis Rp7.500? Gibran: untuk Generasi Muda Tidak Boleh Pelit

33 menit lalu

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka meninjau simulasi program makan bergizi gratis di SD Negeri Tugu, Solo, Jawa Tengah, Jumat, 26 Juli 2024. Program makan bergizi gratis masuk dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2025 sebagai upaya pemerintah mempersiapkan generasi emas Indonesia sejak dini. ANTARAFOTO/Maulana Surya.
Anggaran Makan Bergizi Gratis Rp7.500? Gibran: untuk Generasi Muda Tidak Boleh Pelit

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menilai anggaran Rp7.500 per porsi tidak cukup untuk program makan bergizi gratis


Korban Tewas di Gaza: Berapa Banyak Warga Palestina yang Terbunuh?

40 menit lalu

Petugas menguburkan warga Palestina yang tewas dalam serangan Israel, setelah jenazah mereka dibebaskan oleh Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di kuburan massal di Rafah, di Jalur Gaza selatan, 30 Januari 2024. Para pejabat Palestina mengatakan mayat-mayat itu termasuk korban perang Israel-Hamas dan mayat-mayat yang digali ketika pasukan Israel menerobos Gaza. REUTERS/Mohammed Salem
Korban Tewas di Gaza: Berapa Banyak Warga Palestina yang Terbunuh?

Otoritas Kesehatan Palestina secara teratur menghitung jumlah korban yang tewas akibat perang Israel di Gaza, tetapi Israel meragukan hasilnya.


Jokowi Resmikan Pasar Jongke, Proyek Pembangunan Prioritas Gibran-Teguh Prakosa

40 menit lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan revitalisasi Pasar Jongke di Surakarta, Jawa Tengah, pada Sabtu, 27 Juli 2024. Foto Tangkap Layar YouTube Sekretariat Presiden
Jokowi Resmikan Pasar Jongke, Proyek Pembangunan Prioritas Gibran-Teguh Prakosa

Jokowi meresmikan Pasar Jongke di Kota Solo yang merupakan proyek prioritas Gibran-Teguh.