Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Doa

Oleh

image-gnews
Iklan

Putu Setia
@mpujayaprema

Harga kopi anjlok. Belasan petani tirakatan ke lereng gunung dan berdoa mengharapkan harga kopi membaik. Seseorang memimpin doa dan berikut ini petikannya.

Ya Tuhan yang Maha Agung. Telah Engkau turunkan kemarau panjang agar kopi yang kami jemur bisa kering dengan tuntas, meski sahabat kami terkena asap dari hutan yang terbakar. Kami maklum Engkau tak bisa memuaskan semua orang dan itu sudah berlalu. Kini cobalah Engkau ingatkan pemimpin kami agar tata niaga kopi diperhatikan, tak cuma mengurusi kedelai, beras, apalagi sapi. Di seluruh Nusantara ada kopi dengan beraneka rasa, tapi tak pernah ada yang mempromosikan untuk diekspor.

Ya Tuhan yang Maha Adil. Kopi memang bukan sumber daya alam seperti minyak, tembaga, atau emas. Pemimpin kami sedang berebut rente dari tambang itu, dan dengan tak mengenal malu mereka menjadi makelar dengan mencatut junjungan kami, bapak presiden dan wakil presiden. Yang aneh serta ajaib, sang pencatut menyebut dirinya dizalimi dan pendukungnya ternyata tetap setia. Bukannya mundur atau bunuh diri, ah, yang terakhir ini kami salah ucap, maafkan. Memang ada majelis etika yang mengusut, tapi kami ragukan mahkamah itu. Sudah terbukti sebelumnya mahkamah tak berdaya terhadap sang pencatut, dipanggil saja tidak mau datang.

Ya Tuhan yang Maha Bijak. Berbagai cobaan telah Engkau turunkan agar negeri kami makin semrawut. Engkau turunkan menteri-menteri yang selalu suka cekcok sesama menteri. Engkau turunkan menteri yang berkali-kali ditegur presiden agar tak membuat gaduh tapi tak pernah diperhatikan. Engkau turunkan menteri yang pernyataannya berbeda dengan arahan presiden. Ya Tuhan, sudahilah cobaan ini. Jika menteri itu tak mau menurut, Engkau singkirkan dia dengan berjuta jalan. Atau Engkau berikan kekuatan kepada presiden kami untuk menggantinya, kapan saja, lebih cepat lebih baik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ya Tuhan yang Maha Kuasa. Dengan kekuasaan-Mu, cobalah kami diberi kabar baik tentang parlemen kami. Sudah kami obok-obok semua media, dari yang tak ada gambarnya sampai yang gambarnya ngejreng, tak ada satu pun kabar baik dari parlemen kami. Memaksa membuat gedung, barter anggaran, minta fasilitas berlebihan tetapi jika rapat tak pernah kuorum. Bukannya kami tak mau lagi menggaji mereka, tetapi ego dan sok kuasanya itu membuat kami geleng kepala. Sudah disediakan nama-nama yang tinggal dipilih menjadi pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi, ternyata panitia seleksi dikerjain. Kayaknya mereka tetap ingin melumpuhkan Komisi, maunya menentukan sendiri dari awal siapa yang memimpin Komisi, agar bisa diajak bermain. Duh, Tuhan, kami sungguh malu.

Ya Tuhan, penguasa alam. Urusan malu sudah langka di negeri yang pernah mewarisi budaya luhur ini. Pemimpin kami tak malu berebut rente, saling menyalahkan, bikin gaduh, tak kapok korupsi padahal koleganya banyak yang sudah dipenjara. Kini nirmalu, maaf kalau kata ini salah, menular ke kader-kader bangsa, kepada mahasiswa. Kongres mahasiswa di Pekanbaru membuat kami malu benar, ratusan orang berbelanja di warung tanpa membayar, rombongan mahasiswa membawa senjata tajam. Ini mahasiswa berkongres atau preman unjuk gigi? Padahal kelompok mahasiswa itu berlabelkan agama yang penuh kedamaian. Ya Tuhan, dengarkan doa kami, cukuplah cobaan ini.

Usai melantunkan doa, petani itu menoleh ke belakang. Ternyata teman-temannya pada tidur, hanya satu yang terjaga. Dan yang melek itu berkata, "Doa sampeyan persis pemimpin yang sampeyan kritik, tak ada yang bersinggungan dengan nasib rakyat."

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prabowo Diminta Evaluasi Penghiliran Nikel

7 menit lalu

Ilustrasi  smelter nikel. REUTERS
Prabowo Diminta Evaluasi Penghiliran Nikel

Presiden terpilih Prabowo Subianto didesak untuk melakukan evaluasi program penghiliran nikel.


Survei Elektabilitas Ahok Kedua Teratas di Jakarta, PDIP: Semua Masih Dinamis

11 menit lalu

Ridwan Kamil, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dan Anies Baswedan. TEMPO
Survei Elektabilitas Ahok Kedua Teratas di Jakarta, PDIP: Semua Masih Dinamis

Ahok memang menjadi salah satu nama calon potensial yang saat ini dimiliki PDIP.


Mengenang Pak Kasur: Tokoh Pendidikan Pernah Jadi Anggota Badan Sensor Film

11 menit lalu

Pak Kasur. kesekolah.com
Mengenang Pak Kasur: Tokoh Pendidikan Pernah Jadi Anggota Badan Sensor Film

Pak Kasur menjadi salah seorang tokoh pendidikan di negeri ini. Ini perjalanan hidupnya, dan khususnya dedikasinya pada pendidikan anak-anak.


Kapal Penumpang di Anambas Tenggelam, Tiga 3 Orang Meninggal

15 menit lalu

Ilustrasi kapal tenggelam. AFP/Pedro Pardo
Kapal Penumpang di Anambas Tenggelam, Tiga 3 Orang Meninggal

Kapal penumpang KM Samarinda rute Tarempa - Matak, Kabupaten Anambas, tenggelam, Jumat 26 Juli 2024. Setidaknya tiga orang meninggal.


Semifinal Piala AFF U-19 2024 Australia vs Thailand Sabtu Sore 27 Juli: Simak Komentar Pelatih Kedua Tim

19 menit lalu

Pelatih Timnas Australia U-19, Trevor Morgan (kiri) dan Pelatih Timnas Thailand U-19, Emerson Pereira da Silva (kanan) saat konferensi pers menjelang laga semifinal Piala AFF U-19 2024, di Hotel Wyndham Surabaya, 26 Juli 2024. Foto: TEMPO/Hanaa Septiana
Semifinal Piala AFF U-19 2024 Australia vs Thailand Sabtu Sore 27 Juli: Simak Komentar Pelatih Kedua Tim

Laga Timnas Australia vs Thailand akan hadir pada babak semifinal Piala AFF U-19 2024, Sabtu sore. Simak komentar kedua pelatih jelang laga.


5 Fakta Dugaan Sabotase Kereta Cepat Sebelum Pembukaan Olimpiade Paris 2024

33 menit lalu

Tentara berjaga di depan Menara Eiffel menjelang Olimpiade Paris 2024, Prancis, 21 Juli 2024.REUTERS/Stefan Wermuth
5 Fakta Dugaan Sabotase Kereta Cepat Sebelum Pembukaan Olimpiade Paris 2024

Sabotase kereta cepat disebut-sebut sebagai upaya terencana beberapa jam menjelang upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024.


Berita MotoGP: Joan Mir Perpanjang Kontrak di Repsol Honda hingga 2026

37 menit lalu

Joan Mir pembalap MotoGP di Repsol Honda. (Foto: Repsol Honda)
Berita MotoGP: Joan Mir Perpanjang Kontrak di Repsol Honda hingga 2026

Pembalap MotoGP Joan Mir memperpanjang kontraknya dengan tim pabrikan Honda Racing Corporation (HRC/Repsol Honda) selama dua musim.


Indikator Keberhasilan Pilkada 2024: Partisipasi Generasi Muda sampai Semua Pihak Patuhi Aturan

39 menit lalu

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO
Indikator Keberhasilan Pilkada 2024: Partisipasi Generasi Muda sampai Semua Pihak Patuhi Aturan

Beberapa indikator Pilkada 2024 berhasil, antara lain partisipasi generasi muda sebagai pemilih terbesar dan mematuhi aturan oleh semua pihak terlibat


Komika Arie Kriting Besut Film Kaka Boss, Berikut Film Lain yang Dibintanginya Termasuk Agak Laen

43 menit lalu

Stand Up Comedian Arie Kriting dengan gaya khas orang Timur tampil menghibur penonton di ajang Tujuh Hari Untuk Kemenangan Rakyat di Teater Salihara, Jakarta,  19 Juli 2014. TEMPO/Nurdiansah
Komika Arie Kriting Besut Film Kaka Boss, Berikut Film Lain yang Dibintanginya Termasuk Agak Laen

Arie Kriting menjadi sutradara film Kaka Boss. Sebelumnya, ia telah bermain dalam beberapa film termasuk Agak Laen.


Olivia Rodrigo Tegaskan Dukungan untuk Kamala Harris atas Isu Hak Reproduksi

44 menit lalu

Olivia Rodrigo/Foto: Instagram/Olivia Rodrigo
Olivia Rodrigo Tegaskan Dukungan untuk Kamala Harris atas Isu Hak Reproduksi

Olivia Rodrigo menunjukkan dukungannya kepada Kamala Harris dengan mengunggah ulang video yang mengkritik kebijakan Donald Trump tentang aborsi.