Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tentang Sarung, Dan Lain Sebagainya

Oleh

image-gnews
Iklan
SEORANG jenius tak dikenal telah menemukan sebuah benda yang sangat berharga: sarung. Anda pasti tahu itu. Dua ratus senti meter persegi kain, dengan corak bermacam-macam, yang kedua tepinya dipertautkan memanjang. Orang Inggris menyebutnya sarong dan tentu itu meniru kata Melayu. Meskipun mereka sendiri tak pernah mengenakannya. Mungkin orang Inggris menganggapnya busani tak praktis. Tak mengapa: ukuran "praktis" Inggris memang lain dari kita. Bagi kita, sarung justru sebuah teknologi tepat buat segala manfaat. Kita mengenakannya buat perhelatan, kita memakainya juga buat ke kakus. Kita mempergunakannya buat selimut penahan dingin, kita luga mengerudungkannya untuk berlindung dari terik. Kita bisa (bila kita kepingin lari cepat) meringkasnya jadi semacam serual pendek, dengan memilin ujungnya serta meliukkannya ke pinggang belakang. Kita juga bisa mempcrgunakannya jadi topeng. Dan dalam keadaan tak jadi busana, sarung bisa jadi pembungkus (dan sekaligus penenteng) buku, misalnya, bila kita pindah rumah. Memang seorang jenius agaknya yang menemukan benda semacam itu. Atau mungkin, lebih tepat, suatu proses pengalaman yang panjang. Tapi sesuatu telah terjadi pada sarung. Barangkali karena juga pengalaman suatu kebudayaan selalu punya kaitan sosial yang berubah. Sarung, yang sebenarnya bisa elegan dan sekaligus casual seperti desain Calvin Klein, kini surut jadi benda yang sangat privat: hanya untuk di kamar tidur, di kamar mandi, atau buat sembahyang pagi. Satu-satunya kesempatan ketika sarung go public ialah bila orang pergi ke masjid, di hari Jumat atau hari raya Selebihnya: ia hanya ornamen pesta perkawman yang agak merepotkan. Maka, tak heran bila sarung pun bisa jadi lambang sesuatu yang pribumi tapi menyusut, sesuatu yang "rakyat" tapi terdesak, sesuatu yang cocok dengan lingkungan tapi terancam oleh modernisasi yang menabrak-nabrak. Perlahan-lahan akhirnya sarung juga jadi lambang suatu kebersahajaan yang mandiri - dalam menghadapi kementerengan kaki plastik. Agaknya, itulah inti seruan Sastrawan? Umar Kayam ketika dua pekan lalu ia menulis di majalah remaja Hai dengan bersem, "Kaum sarungan se-Indonesia, Bersatulah". Agak aneh juga memang riwayat sarung. Ada masanya ketika ia jadi tanda identitas sebuah lapisan yang dicemooh. Pada tahun 1970, misalnya, tokoh Partai Nasional Indonesia Hadisubeno mcmperingatkan agar klta waspada terhadap "kaum sarungan". Ia tak menyebut spesifik iapa, tapi dengan segera ungkapan ltu Jadi ungkapan yang jelas. Sebab, kata-kata Hadisubeno adalah percikan baru dari ketegangan yang lama di masyarakat Jawa, kctegangan yang terasa tapi jarang diucapkan: antara kaum ningrat dan priayi yang abangan, dan kaum pinggiran yang santri di lain pihak. Dan sebagai orang pinggiran, kaum santn yang berpakaian sarung itU untuk waktu yang lama bukanlah orang-orang yang didengar dalam percaturan kebudayaan. Mereka adalah "udik". Waktu tentu saja bisa mengubah sengketa seperti itu. Mungkin saja hal-hal yang udik" kini ditimbang kembali dan - oleh perubahan sosial, ekonomi ataupun politik bahkan lebih dihargai. Namun, kita tak pernah bakaf lupa kisah Si Dul di hari lebaran dalam buku Aman Dt. Modjoindo: anak Betawi ini, dengan segala impian anak kampung, mencoba memakai topi dan dasi. Tapi engkongnya, guru ngaji yang galak, menyemburnya. Si Dul pun kembali memakai sarung, tapi hatinya remuk. Kita tahu di mana Aman, pengarang Balai Pustaka yang dikuasai Departemen O.K. & W itu, berpihak. Di Dunia Ketiga, sejarah pakaian memang sejarah perbenturan kebudayaan dan politik, yang terkadang meletus keras terkadang hanya seperti lahar di perut gunung. Di Turki, untuk membebaskan bangsanya, Mustafa Kemal membabat turbus dari kepala orang banyak. Di India, juga untuk membebaskan bangsanya, Gandhi mempertahankan hasil industri khadi. Di Indonesia sarung juga telah jadi barang sosial budaya di sebuah zaman peralihan: ia pun suatu titik konflik. Kita bisa melihatnya - justru karena sifatnya yang serba guna - sebagai tanda keterbatasan kita. Tapi kita juga bisa, dari sisi lain, dan dari masa lain, melihatnya dengan rasa kangen. Kita bisa jadi snob yang mencemoohnya sebagai gombal engkong Si Dul yang disakralkan. Tapi kita juga bisa mengibarkannya tinggi-tinggi - sekadar agar tak disamakan dengan kaum OKB, para nouveaux riches yang kurang lebih adalah Si Dul baru, dengan glamour. Goenawan Mohamad
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Industri Tekstil Dukung Permendag Pengaturan Impor, Dukung Industri dan Ciptakan Lapangan Kerja

30 hari lalu

Pekerja mengatur alur benang di sebuah pabrik kain skala kecil menengah di Desa Rancajigang, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Senin, 9 November 2020. Industri tekstil skala kecil akan semakin terpuruk akibat pandemi dan murahnya harga produk garmen impor. TEMPO/Prima Mulia
Industri Tekstil Dukung Permendag Pengaturan Impor, Dukung Industri dan Ciptakan Lapangan Kerja

Industri tekstil mengklaim industri pertekstilan menyerap banyak tenaga kerja terutama yang berpendidikan rendah sehingga patut dipertahankan.


API Dukung Pembatasan Barang Impor: Bisa Dorong Peningkatan Utilitas Industri Tekstil Dalam Negeri

31 hari lalu

Pekerja mengatur alur benang di sebuah pabrik kain skala kecil menengah di Desa Rancajigang, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Senin, 9 November 2020. Industri tekstil skala kecil akan semakin terpuruk akibat pandemi dan murahnya harga produk garmen impor. TEMPO/Prima Mulia
API Dukung Pembatasan Barang Impor: Bisa Dorong Peningkatan Utilitas Industri Tekstil Dalam Negeri

Ketua API Jemmy Kartiwa mendukung Permendag Nomor 3 Tahun 2024 yang intinya mengatur batas bawaan barang impor.


Tekstil Hingga Perikanan Diprediksi Terdampak Resesi Jepang, Batu Bara dan Nikel Waspada

59 hari lalu

Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida secara resmi membuka KTT Peringatan 50 Tahun Kemitraan ASEAN-Jepang di Tokyo, Minggu (17/12).
Tekstil Hingga Perikanan Diprediksi Terdampak Resesi Jepang, Batu Bara dan Nikel Waspada

Ekonom Indef menyebut sejumlah sektor bakal terdampak oleh resesi yang melanda Jepang, tujuan ekspor terbesar keempat Indonesia.


Fasilitas Kawasan Berikat: Menyelami Dukungan Penting bagi Industri Tekstil

4 Oktober 2023

Fasilitas Kawasan Berikat: Menyelami Dukungan Penting bagi Industri Tekstil

Bea Cukai memberikan jawaban terkait sejauh mana fasilitas kawasan berikat telah berdampak positif terhadap pertumbuhan perekonomian Indonesia.


Kementerian Perindustrian Dorong Kinerja Industri Tekstil

27 Agustus 2023

Pekerja mengatur alur benang di sebuah pabrik kain skala kecil menengah di Desa Rancajigang, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Senin, 9 November 2020. Industri tekstil skala kecil akan semakin terpuruk akibat pandemi dan murahnya harga produk garmen impor. TEMPO/Prima Mulia
Kementerian Perindustrian Dorong Kinerja Industri Tekstil

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus melakukan upaya meningkatkan kinerja industri tekstil dengan pelatihan dan pendidikan vokasi.


Industri Tekstil Masih Tertekan, Menperin: Tapi Sekarang Level Tekanannya Berbeda

10 Mei 2023

Pekerja menyelesaikan produksi kain sarung di Pabrik Tekstil Kawasan Industri Majalaya, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat 4 Januari 2019. Kementerian Perindustrian menargetkan ekspor tekstil dan produk tekstil (TPT) pada tahun 2019 mencapai 15 miliar dollar AS atau naik 11 persen dibandingkan target pada tahun 2018. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Industri Tekstil Masih Tertekan, Menperin: Tapi Sekarang Level Tekanannya Berbeda

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita mengungkapkan subsektor industri tekstil dan produk tekstil (TPT) mesih tertekan akibat krisis global.


Industri Tekstil dan Alas Kaki Masih PHK Karyawan, Menperin: Sedikit Sekali Kok

10 Mei 2023

Ilustrasi PHK. Shutterstock
Industri Tekstil dan Alas Kaki Masih PHK Karyawan, Menperin: Sedikit Sekali Kok

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan PHK terjadi karena perusahaan sedang melakukan diversifikasi produk.


Menperin dan Luhut Sepakat Terus Beri Insentif untuk Industri Tekstil, Ini Sebabnya

10 Mei 2023

Pekerja mengatur alur benang di sebuah pabrik kain skala kecil menengah di Desa Rancajigang, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Senin, 9 November 2020. Industri tekstil skala kecil akan semakin terpuruk akibat pandemi dan murahnya harga produk garmen impor. TEMPO/Prima Mulia
Menperin dan Luhut Sepakat Terus Beri Insentif untuk Industri Tekstil, Ini Sebabnya

Menperin Agus Gumiwang dan Menteri Luhut sepakat terus memberi memberi insentif untuk subsektor tekstil dan produk tekstil.


Tren Ekspor Meningkat, Luhut: Pemerintah Siapkan Berbagai Insentif untuk Pelaku Industri Tekstil

9 Mei 2023

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan saat memberikan keterangan kepada wartawan terkait subsidi Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) di Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Jakarta, Senin, 6 Maret 2023. Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan telah resmi mengumumkan subsidi untuk motor listrik sebesar Rp7 juta per unit, yang akan dimulai pada 20 Maret 2023. Tempo/Tony Hartawan
Tren Ekspor Meningkat, Luhut: Pemerintah Siapkan Berbagai Insentif untuk Pelaku Industri Tekstil

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menilai tren ekspor maupun impor produk tekstil Indonesia meningkat cukup tinggi setelah pandemi Covid-19.


320 Ribu Ton Tekstil Ilegal Impor Masuk RI, Produsen Serat dan Benang: Negara Kehilangan Pendapatan Rp 19 T

1 April 2023

Pekerja mengatur alur benang di sebuah pabrik kain skala kecil menengah di Desa Rancajigang, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Senin, 9 November 2020. Industri tekstil skala kecil akan semakin terpuruk akibat pandemi dan murahnya harga produk garmen impor. TEMPO/Prima Mulia
320 Ribu Ton Tekstil Ilegal Impor Masuk RI, Produsen Serat dan Benang: Negara Kehilangan Pendapatan Rp 19 T

Ketua Umum APSyFI Redma Wirawasta mengungkap impor tekstil dan produk tekstil (TPT) ilegal melonjak sepanjang tahun lalu. Apa dampaknya?