Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Batas yang semakin menipis

Oleh

image-gnews
Iklan
IA berumur 18 tahun. Rambutnya hitam lebat, terurai ke bahu. Matanya berbentuk lingsa dan jeli. Tububnya sintal, pipinya seperti tomat yang segar. Dia dipanggil Anne, dengan dua "n". Dia pandai merancang mode. Dia gemar membaca Agatha Christie. Dia dinobatkan sebagai "Putri Remaja Indonesia 1980", menurut pilihan majalah Gadis. Tapi yang menarik dari semua itu ialah tambahannya: Anne, dengan dua "n", akan menyumbangkan sebagian hadiah tabanasnya yang sebesar Rp 500.000 buat masjid sekolah. Anne agaknya sebuah fenomena. Beberapa belas tahun yang lalu, di zaman Anne masih bayi atau belum lahir, seorang gadis seperti dia mungkin tak akan terfikir untuk menyumbang masjid. Bahkan di masa itu "masjid sekolah" adalah sebuah benda yang aneh. Tentu, Anne, dengan dua "n", bukanlah kembang yang lama bertengger di tangkai glamour pohon hidup kota besar. Nama lengkapnya Anne Rufaidah. Dia berasal dari desa Babakan Jati, Bandung. Ayahnya petani. Tapi bahwa seorang gadis seperti Anne bisa muncul dari latar itu, pastilah karena apa yang lazim dibayangkan sebagai "desa" dan sebagai "petani" oleh para cendekiawan itu, tidak selalu cocok dengan pengertian Neng Rufaidah dari Babakan Jati dan sanak familinya. Perubahan-perubahan telah terjadi. Dari sebuah lapisan sosial yang dulu tidak masuk hitungan dalam percaturan "superkultur metropolitan", kini muncul bunga, ratusan, aktif bersaingan. Kalangan santri, dari desa atau dari bagian "sana" kota-kota yang agak kusut masai, kini tidak lagi merupakan kalangan yang di bawah dan di pinggiran, sepenuhnya. Maka stereotip-stereotip pun meleleh. Batas-batas bocor. Maria Ulfah, gadis juara nasional Musabaqah Tilawatil Qur'an, pandai bermain piano dan gitar (siapa bilang rebana?). Ia menyukai penyanyi Bobby Vinton, dan Glenn Campbell (siapa bilang orkes gambus?). Yang menarik dari semua itu ialah bahwa sementara selera dan gaya lapisan sosial yang satu merembes ke lapisan yang lain, banyak akar tetap tinggal kokoh. Sejumlah orang memang was-was. Tapi barangkali dalam tiap masyarakat, selalu ada "seksi was-was" di dalamnya. Mereka berwajah masam, dan mungkin punya fungsi dalam kemasaman itu. Tapi bukankah perubahan bisa berharga, tidak semua hal gampang terbuncang dan tidak semua hal jadi buruk? Di masa Anne Rufaidah kecil, belum ada masjid di sekolahnya. Kini seorang anak yang ingin "naik tingkat" dalam ke-pramuka-an harus bisa beribadah. Kini para pejabat seakan-akan berpendapat bahwa karena komunisme adalah atheistis, maka anti-komunis berarti harus taat beragama. Kini kaum cendekiawan yang dulu dikenal sebagai vrijdenker, menemukan agama sebagai penjawab pelbagai pertanyaan dasar, dan penghibur dalam dunia yang telah kecewa kepada impian-impiannya sendiri. Dan nampaknya, perlahan-lahan, kesantrian pun punya wajah yang lain. Sepuluh tahun yang akan datang siapa tahu pembedaan yang dulu berlaku, antara santri dan abangan, misalnya, akan kian cair, dan para sarjana seperti Clifford Geertz harus menemukan kategor isi yang haru. Sementara itu, siapa tahu mereka yang memeluk agama dengan sikap defensif karena menghadapi zaman ini, akan beranjak ke arah sikap yang kreatif: menjawab tantangan kehidupan, juga perubahannya, dengan gembira dan bersyukur -- karena ternyata bahaya yang dulu dicemaskan tak sanggup menghabisi kita. Anne, atau Maria, atau yang lain, boleh mengingatkan kita kecemasan bisa bermanfaat, tapi tak selamanya bisa punva dasar. Mereka, anak-anak muda itu, mungkin tidak persis seperti yang kita harapkan. Tapi seorang yang bijaksana pernah berkata bahwa kita tak boleh memaksa anak-anak kita untuk memakai cara kita. "Karena mereka dilahirkan untuk suatu zaman yang berlainan daripada zamanmu." (Adapun yang mengucapkan itu bukanlah Imam Khomeini, melainkan Imam Ali).
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


NasDem-PKB Oposisi atau Gabung Prabowo, Surya Paloh: Pemerintah Perlu Dukungan

27 menit lalu

Mantan Cawapres nomor urut 01 Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menggelar konferensi pers bersama Ketum NasDem Surya Paloh usai pertemuan keduanya terkait putusan MK. Pertemuan tersebut dilakukan di NasDem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa, 23 April 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
NasDem-PKB Oposisi atau Gabung Prabowo, Surya Paloh: Pemerintah Perlu Dukungan

Surya Paloh mengatakan Partai NasDem dan PKB mengapresiasi kemenangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024


Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

33 menit lalu

Marina Beauty Journey 2024/Marina
Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

Karakter Gen Z berevolusi menjadi pribadi yang lebih sadar untuk memaknai kehidupan tidak mementingkan kebahagiaan sendiri.


Zulhas Ungkap Arahan Prabowo untuk Bahas Koalisi Lanjutan setelah Penetapan KPU

46 menit lalu

Calon Presiden terpilih Prabowo Subianto (kiri) bersama Ketua Umum PAN Zulkfili Hasan (kanan) menunggu waktu berbuka puasa dalam acara buka puasa bersama DPP PAN di Jakarta, Kamis 21 Maret 2024. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan buka puasa bersama pertama usai Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka diputuskan oleh KPU dalam Keputusan KPU Nomor 360 Tahun 2024 menjadi pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden terpilih. ANTARA FOTO/ Rivan Awal Lingga
Zulhas Ungkap Arahan Prabowo untuk Bahas Koalisi Lanjutan setelah Penetapan KPU

Partai NasDem dan PPP santer dirumorkan akan bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju di pemerintahan Prabowo-Gibran


UGM Buka Pendaftaran Seleksi Mandiri, Simak Syarat dan Panduan Pendaftaran

51 menit lalu

Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Pengajaran, dan Kemahasiswaan UGM Djagal Wiseso Marseno meninjau pelaksanaan UTBK Gelombang Pertama di Kampus UGM, Sabtu (13/4/2019). (ANTARA/Luqman Hakim)
UGM Buka Pendaftaran Seleksi Mandiri, Simak Syarat dan Panduan Pendaftaran

Universitas Gajah Mada buka pendaftaran online seleksi mandiri UGM sejak 17 April hingga 7 Mei 2024. Lokasi ujian mandirinya?


Cak Imin Sungkan Tanya Surya Paloh soal Posisi NasDem Usai Pemilu, Oposisi atau Gabung ke Pemerintah

55 menit lalu

Mantan Cawapres nomor urut 01 Muhaimin Iskandar (Cak Imin) saat ditemui di area NasDem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat usai pertemuannya dengan Ketum NasDem Surya Paloh pada Selasa, 23 April 2024 terkait hasil putusan sengketa Pilpres 2024 di MK. TEMPO/Adinda Jasmine
Cak Imin Sungkan Tanya Surya Paloh soal Posisi NasDem Usai Pemilu, Oposisi atau Gabung ke Pemerintah

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menemui Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh hari ini. Apa saja yang dibahas?


Incubus Gelar Konser Malam Ini, Fans Padati Tennis Indoor Senayan Sejak Sore

58 menit lalu

Para penggemar Band Metal asal Amerika Serikat, Incubus antusias dalam antrean foto di sebuah standing banner bergambar anggota Incubus, mulai dari Brandon Boyd, Mike Einziger, Jos Pasillas, Chris Kilmore, dan Ben Kenney, untuk mengabadikan momen saat menonton konser yang diselenggarakan di Tennis Indoor Senayan pada Selasa, 23 April 2024. Foto: TEMPO| Yuni Rahmawati.
Incubus Gelar Konser Malam Ini, Fans Padati Tennis Indoor Senayan Sejak Sore

Malam ini merupakan kali keempat Incubus menyambangi dan menghibur penggemarnya yang berada di Indonesia.


Hotman Ungkap Ada Pihak yang Adu Domba Prabowo dan Jokowi

1 jam lalu

Wakil Ketua Tim Pembela Prabowo-Gibran, Otto Hasibuan (kanan) dan Anggota Tim Pembela Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Hotman Paris Hutapea saat memberikan keterangan di konferensi pers pada jeda sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta Pusat pada Jumat, 5 April 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Hotman Ungkap Ada Pihak yang Adu Domba Prabowo dan Jokowi

Pada pertemuan tim hukum Prabowo-Gibran hari ini di rumah dinasnya, Prabowo Subianto berpesan soal isu adu domba dia dengan Jokowi.


LBH Padang Desak Pemerintah Cabut Izin Tambang Galian C di Kabupaten Solok

1 jam lalu

Peta pusat gempa Magnitudo 6,2 yang mengguncang Pasaman Barat, Sumatera Barat, pada Jumat pagi 25 Februari 2022. ANTARA/HO-BMKG
LBH Padang Desak Pemerintah Cabut Izin Tambang Galian C di Kabupaten Solok

LBH Padang mendesak pemerintah mencabut izin tambang untuk melindungi lingkungan dan jalan nasional di Air Dingin, Kabupaten Solok.


Rihanna Menggarap Lagu untuk Album Baru

1 jam lalu

Rihanna berpose saat tiba di acara peluncuran Fenty X Puma Creeper Phatty Earth Tone di London, Inggris, 17 April 2024. Pelantun Umbrella itu memamerkan rambut pirang barunya lengkap dengan poni bergaya untuk merayakan peluncuran kolaborasi Fenty x Puma Creeper Phatty Earth Tone. REUTERS/Belinda Jiao
Rihanna Menggarap Lagu untuk Album Baru

Rihanna mengumumkan sedang melakukan pengerjaan lagu yang akan masuk dalam album terbarunya


Sebelum Ditangkap, Chandrika Chika Senang Pamerkan Kulitnya yang Menggelap

1 jam lalu

Chandrika Chika. Foto: Instagram.
Sebelum Ditangkap, Chandrika Chika Senang Pamerkan Kulitnya yang Menggelap

Empat hari sebelum ditangkap, Chandrika Chika mengunggah foto dirinya yang mengekspos sebagian punggungnya yang menggelap karena berjemur.