Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Politikus juga

Oleh

image-gnews
Iklan
POLITIK bukanlah permainan saya. Hati manusia adalah permainan saya." Itu kata-kata Richard Wright dalam American Hunger -- bagian lanjutan dari kisah otobiografisnya yang terbit 17 tahun setelah ia meninggal di Paris, 28 Nopember 1960. Kesombongankah yang tersembunyi di balik kalimat itu? Mungkin. Richard Wright merasa ia telah membuktikannya dengan hidupnya. Perjalanan hidup itu agaknya harus dimulai dari kakek dan neneknya. Keduanya budak negro di Amerika bagian selatan. Richard adalah anak bebas, tapi dengan ruang yang muram karena ia anak hitam di tepi sungai Mississippi. Akhirnya ia melepaskan diri. Seperti ditulisnya di bagian pertama otobiografinya yang terbit di tahun 1945, Black Boy, ia menuju ke Utara, dengan harapan kabur bahwa di sana "orang akan mampu menghadapi orang lain tanpa ketakutan atau rasa malu." Ia sampai di kota Chicago. Di sinilah bagian pokok dari American Hunger berlangsung. Namun jika ada bagian yang menarik bagi pembaca Indonesia, itu adalah pengalamannya dengan Partai Komunis Amerika. Akhirnya orang hitam yang tak merasa betah di bawah loteng kehidupan orang putih ini seperti mendapatkan apa yang tak pernah ditemuinya sebelumnya. Ia masuk partai itu di tahun 1932. Cerita selanjutnya, seperti sudah dikenal dalam buku The God That Failed yang pernah di-bahasa-indonesia-kan, adalah kekecewaan. Ia ternyata bukan orang yang cocok untuk Partai. Potongannya lebih seorang intelektuil, yang "individualis", yang "ngomong seperti buku". Rasa serba curiga dan keketatan yang meliputi kehidupan Partai Komunis Amerika menyebabkan ia meninggalkan partai itu di tahun 1936. Untuk selamanya. Tapi dalam American Hunger ia tidak menghukum kerinduan dan kebutuhan orang untuk berada dalam suatu gerakan politik. Di tahun 1955 Richard Wright mengunjungi Indonesia, untuk menyaksikan Konferensi Asia Afrika di Bandung. Hasilnya adalah The Co/or Curtain, laporan dari pertemuan itu -- suatu kesibukan yang mungkin tak sepenuhnya ia fahami, tapi ia coba timbang dengan baik maknanya. "Politik bukanlah permainan saya. Hati manusia adalah permainan saya." Namun ia menambahkan: "Tapi hanya dalam wilayah politiklah saya dapat menyaksikan dalamnya hati manusia." Mungkinkah kita merehabilitir pengertian "politik"? Tak semua orang adalah anak negro melarat di tepi sungai Mississippi, tapi bayangkan biia kita kebetulan adalah satu dari mereka yang merasa diperlakukan tak adil dan ingin merubah situasi itu. Atau bayangkan bila kita punya program atau rencana atau cita-cita, yang menyangkut kepentingan orang banyak dan karenanya butuh dukungan mereka. Di situ kita memerlukan sesuatu, yang menyebabkan suara kita diterima dan keadaan diperbaiki. Dengan kata lain, kita perlu sejenis "kegiatan politik" -- betapapun bersahaja dan betapapun damai tampaknya. Sebab sebuah negeri bukanlah sebuah asrama tentara atau calon biksu. Hubungan yang timbul antara orang yang di atas dengan yang di bawah tidak bisa berlangsung hanya berdasarkan hubungan kekuasaan. Program keluarga berencana tidak bisa berhasil dengan menempelkan fotokopi instruksi. Rencana pemeliharaan lingkungan tidak bisa hanya dianjurkan sekali lewat pidato 17 Agustus. Juga nasib petani atau tukang becak tidak bisa jadi lebih tertolong hanya dengan mengerahkan para pamong dan pejabat. Hubungan antara "atas" dengan "bawah" memerlukan suatu proses yang tak cuma bisa diselesaikan dengan sikap seorang mandor besar. Mungkin kita perlu politisi ..... Sayangnya seorang politikus, di lingkungan kita kini, memang tidak populer. Barangkali karena kita percaya, bahwa kita cuma butuh teknokrat, orang yang berurusan dengan pemecahan masalah, dan tak perlu berurusan dengan orang-orang yang terlibat dalam masalah serta pemecahannya itu....
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Piala Asia U-23: Timnas Indonesia vs Korea Selatan Imbang 2-2, Lanjut Perpanjangan Waktu

21 menit lalu

Witan Sulaeman berhadapan dengan pemain timnas Korsel dalam perempatfinal AFC U-23, Korea Selatan vs Indonesia, di stadion di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Qatar, Jumat dinihari WIB, 26 April 2024. Tim Humas PSSI
Hasil Piala Asia U-23: Timnas Indonesia vs Korea Selatan Imbang 2-2, Lanjut Perpanjangan Waktu

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 berakhir imbang 2-2 selama 90 menit waktu normal.


Gelar Geopark Ciletuh Run 2024, UGGCP Didorong jadi Destinasi Kelas Dunia

32 menit lalu

Pengunjung menikmati air terjun di kawasan wisata alam Geopark Ciletuh Curug Awang, Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Ahad, 9 Desember 2018. Curug Awang yang memiliki tinggi 40 meter dan lebar 60 meter serta menawarkan suasana pemandangan air terjun yang masih alami tersebut menjadi alternatif wisata liburan di akhir pekan bersama keluarga. ANTARA/Nurul Ramadhan
Gelar Geopark Ciletuh Run 2024, UGGCP Didorong jadi Destinasi Kelas Dunia

Peserta Geopark Ciletuh Run 2024 bisa menikmati panorama alam yang berada di Geopark Ciletuh.


1.000 Remaja Korea Selatan Ditangkap Polisi karena Judi Online

1 jam lalu

Ilustrasi Judi Online (Tempo)
1.000 Remaja Korea Selatan Ditangkap Polisi karena Judi Online

Polisi Korea Selatan menangkap 2.925 orang yang terlibat judi online, termasuk 1.000 orang remaja.


Hasil Piala Asia U-23: Babak Pertama, Timnas Indonesia Unggul 2-1 atas Korea Selatan

1 jam lalu

Rafael Struick (kanan) mencetak gol kedua dalam perempatfinal AFC U-23, Korea Selatan vs Indonesia, Jumat dinihari WIB, 26 April 2024. Cuplikan TVN
Hasil Piala Asia U-23: Babak Pertama, Timnas Indonesia Unggul 2-1 atas Korea Selatan

Dua gol Rafael Struick membuat Timnas Indonesia unggul 2-1 atas Korea Selatan pada babak pertama perempat final Piala Asia U-23 2024.


Hasil Piala Asia U-23 2024: Jepang Lolos ke Semifinal Usai Singkirkan Qatar, Skor 4-2

2 jam lalu

Timnas Jepang AFC U23 2024 di Qatar. (AFP/KARIM JAAFAR)
Hasil Piala Asia U-23 2024: Jepang Lolos ke Semifinal Usai Singkirkan Qatar, Skor 4-2

Timnas Jepang U-23 mengalahkan tuan rumah, Qatar, pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 lewat perpanjangan waktu.


Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

2 jam lalu

Selebrasi timnas dalam pertandingan Indonesia vs Yordania, Minggu, 21 April 2024. HUMAS PSSI
Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Shin Tae-yong melakukan perubahan.


KASN Ingatkan ASN Tak Terlibat Politik Praktis di Pilkada 2024, Begini Aturannya

3 jam lalu

Ilustrasi PNS atau ASN. Shutterstock
KASN Ingatkan ASN Tak Terlibat Politik Praktis di Pilkada 2024, Begini Aturannya

KASN menyebut ASN masih berpotensi melanggar netralitas di Pilkada 2024.


Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

3 jam lalu

Agen gas tengah melayani pembeli gas LPG ukuran 3 kg dengan menunjukkan KTP di kawasan Pasar Rebo, Jakarta, Kamis, 25 Januari 2024. Pemerintah terus mencari berbagai skenario untuk mengatur secara ketat pendistribusian gas elpiji bersubsidi atau LPG 3kg.  TEMPO/Tony Hartawan
Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

Bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai pembeli LPG 3 kg harus menunjukkan KTP dan Kartu Keluarga (KK) di pangkalan atau penyalur resmi.


Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia Jalani Latihan Perdana, Simak Kondisi Terkini Para Atlet

3 jam lalu

Pasangan ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin jelang Piala Tjomas-Uber 2024 di Chengdu, China, Kamis (25/4/2024). (ANTARA/HO/PP PBSI)
Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia Jalani Latihan Perdana, Simak Kondisi Terkini Para Atlet

Tim bulu tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia menggelar latihan perdana di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium.


Skenario Gol Cepat Bisa Jadi Penentu Hasil Laga Timnas Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23

4 jam lalu

Duel Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
Skenario Gol Cepat Bisa Jadi Penentu Hasil Laga Timnas Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23

Peri Sandria mengatakan gol cepat bisa menentukan hasil laga perempat final Piala Asia U-23 2024 antara Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan.